Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bingung Pilih Keluar atau Tetap di Nasdem, Nafa Urbach Galau: Ada Waktunya Ngobrol Sama Pak Anies Langsung dari Hati

Bingung Pilih Keluar atau Tetap di Nasdem, Nafa Urbach Galau: Ada Waktunya Ngobrol Sama Pak Anies Langsung dari Hati Kredit Foto: Instagram/Nafa Urbach
Warta Ekonomi, Jakarta -

Anies Baswedan sudah dideklarasikan menjadi calon presiden (capres) Partai Nasdem yang akan diusung pada pemilihan umum (pemilu) 2024 mendatang. Meski demikian, tidak semua anak buah Surya Paloh satu suara mendukung Eks Gubernur DKI Jakarta tersebut.

Aktris yang juga kader Nasdem, Nafa Urbach, salah satunya. Ia mengaku berkeiginan untuk menemui Anies dalam rangka berbincang dari hati ke hati. Hal ini menjadi syarat dari Nafa Urbach untuk bisa mengambil keputusan apakah dia akan bertahan atau mundur dari Nasdem.

Baca Juga: NasDem: Siapa yang Bilang Anies Antitesis Jokowi?

Sebelumnya, Nafa Urbach didesak para netizen dan fans umtuk mengikuti jejak kader lainnya yang sudah mundur atau keluar dari Nasdem. Namun Nafa Urbach belum bisa memutuskan sebab dia belum bertemu dengan Anies Baswedan sehingga belum ada alasan yang tepat untuk mengambil keputusan.

Nafa Urbach menyampaikan ingin bertemu terlebih dahulu dengan Anies, melalui akun Instagram pribadinya. Pada unggahannya, dia menunjukkan foto bersama para tokoh Nasdem. Hal tersebut juga sekaligus untuk menjawab banyak pertanyan publik mengapa dia tetap bertahan di Nasdem.

"Siang siang mulai lapar, guys nanti kt bahas yah kenapa aku tetep di @official_nasdem sabarr yahh, saya tau pasti ada sebagian yg akan terus menanyakan A-Z," tulisnya, Minggu (16/10/2022).

Nafa pun menyatakan akan bertemu dengan Anies. Banyak pertanyaan dan keluh kesah yang ingin dia sampaikan kepadanya.

"Sy sndiri jg belum bisa kasih statement apapun krn sy jg blum ketemu sma pak anies, pengen ngobrol dan mengeluarkan keluh kesah jg sama kek kalian," katanya.

Setelahnya, Nafa juga mesti akan berpkir panjang sebelum memutuskan untuk bertahan atau keluar mundur dari Nasdem.

Kepada para fans dan publik, Nafa meminta untuk bersabar. Akan banyak pertimbangan bagi Nafa Urbach jika memang harus dia keluar mundur dari partai. Nasdem bagi Nafa sudah seperti rumah kedua dan bagian dari keluarga besar selama enam tahun terakhir ini.

Baca Juga: Terus Disindir Usai Deklarasikan Anies Baswedan, NasDem: Kenapa? Kok Panas?

"Tapi aku yah ndak bisa sak dek sak nyet aku musti berpikir dengan tenang krn @official_nasdem bukan cmn sekedar partai buat aku, tapi sudah menjadi kelaurga besar yg aku bangun selama 6 tahun ini," katanya.

Apalagi, lewat Nasdem, Nafa mengakui perjuangan dia dalam pergerakan lewat politik cukup mengena dan berhasil.

Nafa diketahui sangat getol dalam perjuangan melawan aksi bullying dan kekerasan kepada perempuan, pernikahan dini. Semuanya, telah mendapat perhatian oleh Nasdem dan banyak perubahan hasilnya.

"Setiap kegerakan yg aku buat soal bullying dan kekerasan perempuan, pernikahan dini sampai skrng di dukung bgtu luar biasa dan masih kt lakukan dan langsung turun ke bawah dan sekolah sekolah dan banyak sekali membawa perubahan," katanya.

Baca Juga: Kedepankan Politik Tanpa Mahar, NasDem: Tanpa Ragu-ragu! Kami Calonkan Capres 2024, Anies Baswedan

Di sisi lain, Nafa juga menjelaskan bahwa Nasdem bukanlah partai eksklusif atau partai yang mempermisifkan politik identitas, seperti yang ditudingkan sejak Nasdem mendeklaraskan Anies Baswedan.

"Aku ini kristen guys dan sampai detik ini tdk ada perlakuan berbeda di partai maupun pas aku turun ke lapangan di desa2," katanya.

Nafa Urbach kemudian berjanji setelah berbicara dari hati ke hati dengan Anies Baswedan maka selanjutnya akan mengumumkan kepada publik dan para fans.

"Sudahh. ada waktunya aku akan bicara sama kalian semua dan sekalian pengen ngobrol2 nanti sa pak anies langsung dr hati," tutupnya di akun @nafaurbach.

Nafa lahir dengan nama Nafa Indria Urbach pada 15 Juni 1980 di Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. Ia adalah anak ketiga dari empat bersaudara dari pasangan Ronald Walter Urbach dan Neneng Kusuma.

Nafa Urbach menikah dengan Zack Lee pada 16 Februari 2007. Pada tanggal 8 Februari 2011, Nafa melahirkan anak perempuan yang bernama Mikhaela Lee Jowono.

Baca Juga: Harus Melawan NasDem dan Anies Baswedan, Kubu Megawati Harus Putar Otak: Mereka Bisa Kalah Telak!

Nafa memulai kariernya sebagai vokalis Kid Rock pada tahun 1990. Popularitas Nafa meningkat ketika menjadi penyanyi yang bergenre slow rock saat ia masih berusia 14 tahun pada tahun 1994.

Nafa Urbach juga menapaki dunia sineas film. Selain itu ia kini juga aktif dalam perjuangan politik memalui partai Nasdem. Pernah mencoba peruntungan menjadi caleg perempuan dari Nasdem pada Pileg 2019 untuk DPR RI namun gagal.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: