Siap Jadi Mitra Investasi Aktif Proyek Film Asia, RAAM Kolaborasi dengan IRSX
Kredit Foto: Istimewa
PT Tripar Multivision Plus Tbk (IDX: RAAM) pada 22 Januari 2026 menghadiri konferensi pers yang diselenggarakan oleh PT Folago Global Nusantara Tbk (IDX: IRSX) di Jakarta.
Kehadiran tersebut menandai tonggak penting kolaborasi strategis kedua perusahaan dalam melakukan investasi bersama (co-investment) pada produksi film serta memperkuat ekosistem industri konten kreatif di Indonesia.
Dalam acara tersebut, kedua pihak mengonfirmasi penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) antara RAAM dan IRSX untuk melakukan investasi bersama pada lebih dari empat judul film layar lebar yang direncanakan akan dirilis melalui jaringan bioskop serta platform digital.
Baca Juga: Bidik Pendapatan 200%, Folago (IRSX) Teken MOU Co-Investasi Film dengan RAAM hingga Visinema
Melalui kolaborasi ini, RAAM memperluas perannya, tidak hanya sebagai produsen konten, tetapi juga sebagai mitra investasi aktif dalam proyek-proyek film dengan potensi komersial yang kuat.
Komisaris Utama sekaligus pemilik RAAM, Ram Punjabi, menegaskan bahwa kolaborasi ini menjadi bagian penting dari strategi pertumbuhan perusahaan.
“Kolaborasi ini mempercepat strategi kami dalam memperluas portofolio konten dengan tetap menjaga disiplin komersial. Kami menghadirkan pengalaman puluhan tahun dalam produksi film, sementara Folago berkontribusi melalui inovasi dalam pembiayaan dan keterlibatan audiens. Bersama-sama, kami membangun pipeline film yang lebih kuat dan berkelanjutan,” ujar Ram Punjabi dikutip Jumat (23/1/2026).
Kerja sama ini juga mendukung strategi alokasi modal RAAM dengan memberikan ruang bagi Perseroan untuk mengalokasikan lebih banyak sumber daya internal guna memperluas jaringan bioskop Platinum Cineplex. Dengan adanya pendanaan eksternal melalui skema co-investment yang memperkuat pipeline produksi film, Perseroan memiliki fleksibilitas yang lebih besar untuk mengembangkan layar bioskop baru, khususnya di kota-kota tier-2 dan tier-3 yang tingkat penetrasi layar bioskopnya masih relatif rendah.
Dari sisi investor, Direktur Keuangan RAAM, Vikas Chand Sharma, menilai inisiatif ini berdampak positif terhadap prospek pertumbuhan Perseroan.
“Dari perspektif investor, inisiatif ini memperkuat visibilitas pertumbuhan RAAM. Kami secara aktif mengalokasikan modal pada proyek-proyek dengan potensi imbal hasil yang jelas, sembari memanfaatkan kemitraan strategis untuk mengelola risiko dan meningkatkan kualitas eksekusi,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Ram Punjabi juga menyampaikan bahwa kolaborasi antara RAAM dan IRSX berpotensi berkembang seiring waktu, bergantung pada evaluasi dan keselarasan strategis kedua belah pihak. Ke depan, RAAM dan IRSX akan terus menjajaki peluang kerja sama di sepanjang rantai nilai industri hiburan, termasuk distribusi konten, keterlibatan audiens, serta penguatan jaringan bioskop.
“Saya memilih bekerja sama dengan Subioto (Direktur Utama IRSX) karena saya melihat passion yang besar dalam dirinya terhadap industri hiburan. Ia juga seorang perfeksionis seperti saya, yang selalu menuntut standar tertinggi dalam setiap hal yang dikerjakannya. Kolaborasi ini memungkinkan kami untuk terus melakukan yang terbaik yaitu menghadirkan cerita-cerita berkualitas dan berinovasi sembari berbagi risiko secara bersama-sama,” kata Ram Punjabi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Istihanah
Editor: Istihanah
Advertisement