Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pegadaian Tutup Layanan Saat Tahun Baru, Begini Jadwal Operasionalnya!

Pegadaian Tutup Layanan Saat Tahun Baru, Begini Jadwal Operasionalnya! Kredit Foto: Khairunnisak Lubis
Warta Ekonomi, Medan -

PT Pegadaian mengumumkan tetap buka layanan sampai hari Jumat, 30 Desember 2022 pukul 15.00 waktu setempat. Sedangkan pada hari Sabtu, 31 Desember 2022, baru lah pelayanan PT Pegadaian kepada nasabah ditutup.

"Seluruh outlet Pegadaian akan buka kembali seperti biasa pada hari Senin, 2 Januari 2023," sebut Kepala Humas & Protokeler PT Pegadaian Kanwil I Medan, Gopher Manurung, Kamis (29/12/2022).

Baca Juga: Harga Emas 24 Karat di Pegadaian Meroket Drastis, Emas Antam Paling Parah!

Khusus hari Sabtu, 31 Desember 2022, seluruh outlet Pegadaian akan mengoptimalkan waktu untuk pemrosesan data akhir tahun.

Pemrosesan data tersebut dimulai dari persiapan sampai finalisasi baik operasional maupun keuangan outlet-outlet di seluruh Indonesia.

“Kami atas nama manajemen PT Pegadaian memohon maaf atas ketidaknyamanan dengan penutupan outlet-outlet tersebut. Namun demikian nasabah yang ingin bertransaksi dapat memanfaatkan aplikasi Pegadaian Digital atau Pegadaian Syariah Digital. Nasabah yang memiliki gadai atau transaksi lain yang jatuh tempo tidak perlu khawatir karena dapat dilakukan secara digital kapanpun dan dimanapun sepanjang masih bisa mengakses jaringan internet,” katanya.

Selain menggunakan aplikasi Pegadaian Digital atau Pegadaian Syariah Digital, nasabah dapat melakukan pembayaran melalui ATM BRI, BNI, Mandiri atau BCA. Bahkan transaksi juga bisa dilakukan di Alfamart, Indomaret, atau Agen Pegadaian.

Baca Juga: Cuitan Tajam Loyalis Ganjar, Anies Harusnya Tak Cuma Diberi Nama Yohanes: Sekalian Aja Dibaptis!

Dengan demikian meskipun outlet-outlet Pegadaian tidak membuka layanan di penghujung tahun, namun masih tersedia layanan secara digital atau menggunakan mitra yang bekerja sama dengan Pegadaian.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Aldi Ginastiar

Bagikan Artikel: