Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kejutan Tak Diumumkan, Elite NasDem Kena Prank Megawati: Kami Harus Menunggu Lagi...

Kejutan Tak Diumumkan, Elite NasDem Kena Prank Megawati: Kami Harus Menunggu Lagi... Kredit Foto: Instagram/Bestari Barus
Warta Ekonomi, Jakarta -

Politikus NasDem Bestari Barus menyuarakan kekecewaan pihaknya terkait tak adanya kejutan dalam ulang tahun PDI Perjuangan.

Dirinya mengatakan partainya merasa kecele karena tak mendengar adanya kepastian siapa yang akan menjadi lawan Anies Baswedan.

Baca Juga: Macam Angin Segar Buat Ganjar, Puan Bicara Soal Jagoannya Megawati: Urusan Bangsa, Tak Harus Saya

Menurutnya, hal tersebut sudah ditunggu-tunggu oleh sejumlah pihak bahkan masyarakat yang antusias menyambut Pilpres 2024.

"Yang kami harapkan hari ini adalah harapan kejutan tadi Bang, kejutan. Kan sudah diworo-woro sebelumnya oleh Abang sendiri mungkin gitu, bahwa akan ada kejutan pada acara itu," ujar Bestari seperti dikutip Suara.com melalui tayangan kanal YouTube Indonesia Lawyers Club pada Jumat (13/1/2023).

Bestari Barus menerangkan bahwa partainya telah menyambut dengan suka cita kejutan yang akan diberikan Megawati di acara HUT ke-50 PDI Perjuangan.

"Sebetulnya hati gembira, Bang. Alhamdulillah ternyata nanti akan diumumkan siapa lawan tanding dari yang kami calonkan ini," terang Bestari.

Baca Juga: Wah! Kejutan Soal Koalisi Anies Baswedan Alami Kebocoran, Elite NasDem Keceplosan: Bulan Depan...

"Sehingga bergeraklah kemudian semua adrenalin demokrasi menuju satu titik," sambungnya.

Namun, ternyata Megawati masih menyimpan nama calon presiden yang telah dikantonginya.

Baca Juga: Habis Dapat Restu Jokowi, Yusril Tiba-tiba Dukung Kubu Megawati Soal Sistem Proporsional Tertutup

"Tapi ternyata Abang bilang lagi 'Saya nggak mau mengulangi kesalahan masa lalu'," kata Bestari.

Anak buah Surya Paloh ini pun mengaku jika kini partainya pun hanya bisa menunggu momentum ketika Presiden ke-5 RI tersebut mendeklarasikan calon presiden yang dipilihnya.

Baca Juga: Tak Kunjung Deklarasi Koalisi, NasDem Dicurigai Mau Balik Lawan Anies: Mereka Pura-pura Mendukung...

"Jadi kami harus menunggu lagi, nggak papa sih. Kita sabar aja," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: