Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Otomotif
Energi
Meet The Leaders
Indeks
Video
About Us
Social Media

Padahal Diajak Trump, Ini Alasannya China Ogah Dukung Board of Peace

Padahal Diajak Trump, Ini Alasannya China Ogah Dukung Board of Peace Kredit Foto: AP Photo/Andy Wong
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pemerintah China menegaskan komitmennya terhadap multilateralisme sejati dan akan terus menjaga sistem internasional yang berlandaskan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China, Guo Jiakun menegaskan bahwa apa pun perkembangan situasi internasional, pihaknya akan tetap melindungi sistem internasional dengan PBB sebagai inti utamanya.

Baca Juga: QRIS Bisa Dipakai di China dan Korea Selatan Kuartal I 2026, BI Lanjutkan ke India

“China akan secara tegas menjaga tatanan internasional yang didukung hukum internasional serta norma dasar hubungan internasional yang berlandaskan tujuan dan prinsip dari PBB,” ujar Guo, dilansir dari Xinhua, Kamis (22/1).

Ia menambahkan bahwa posisi negaranya tidak akan berubah dalam mendukung peran sentral dari PPB. Ia percaya lembaga itu sebagai wadah utama kerja sama global dan penyelesaian isu-isu internasional secara multilateral.

Sebelumnya, Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump memberikan proposal unik kepada China. Ia mengajak mitra dagangnya itu untuk bergabung dalam Board of Peace. 

Baca Juga: Mobil Sport Listrik Sekeren ini Harganya Cuma Rp500 Jutaan, Tentu Saja Made in China!

Trump menyebut dirinya percaya mesti ada terus lembaga seperti PBB. Namun Board of Peace yang ia usulkan “mungkin” dapat menggantikan organisasi tersebut.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: