Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dampingi Jokowi Pantau Stadion Indoor GBK, Menteri Basuki: Ini Arena Multifungsi Terbesar di RI

Dampingi Jokowi Pantau Stadion Indoor GBK, Menteri Basuki: Ini Arena Multifungsi Terbesar di RI Kredit Foto: PUPR.
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, memantau tahap akhir pembangunan Indoor Multifunction Stadium (IMS) yang berada Kawasan Gelora Bung Karno (GBK).

Presiden Jokowi mengatakan, IMS merupakan fasilitas arena tertutup multifungsi yang paling besar di Indonesia. Arena ini dibangun sejak 2021 sebagai upaya Pemerintah Indonesia untuk terus membangun Jakarta. 

“IMS bisa menampung 16.253 penonton dan bisa berfungsi baik untuk event-event olahraga seperti basket, badminton, futsal, voli,” jelas Jokowi, dalam keterangan resmi, yang dikutip Sabtu (14/1/2023).

Baca Juga: Siapkan Sistem Penanganan Terintegrasi, Menteri Basuki Yakin Banjir Kudus, Jepara, dan Pati Teratasi

Tak hanya event olahraga, arena ini dipakai untuk festival budaya dan seni pertunjukan serta konser-konser musik dengan kapasitas sangat besar.

Dalam kesempatan yang sama, Basuki menyampaikan alasan arena ini sengaja dibangun dengan konsep multifungsi agar bisa digunakan untuk konser dan olahraga. 

"Teknologinya teleskopik tribun. Lokasinya di tengah kota dengan penghijauan yang lebat dan parkir luas. Sehingga sudah tepat konsepnya multifungsi," ucap Basuki. 

Baca Juga: Muhaimin Iskandar Berharap Dapat Endorse dari Jokowi, Simak!

Basuki lalu berpesan agar stadion yang sudah dibangun dengan biaya APBN tersebut dapat dirawat dan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk pembinaan prestasi atlet Nasional. 

"Pada SEA Games lalu, basket sudah juara, setelah memiliki stadion ini,  prestasi harus lebih ditingkatkan. Jadi KPI-nya (indikator kinerja) harus prestasi," ujarnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Alfida Rizky Febrianna
Editor: Lestari Ningsih

Advertisement

Bagikan Artikel: