Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Relawan Anies Respons Jokowi Puji Heru karena Tuntaskan Ciliwung: Dia Mah Tinggal Terima Jadi

Relawan Anies Respons Jokowi Puji Heru karena Tuntaskan Ciliwung: Dia Mah Tinggal Terima Jadi Kredit Foto: Ayu Rachmaningtyas Tuti Dewanto
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Relawan Bala Anies, Sismono Laode, merespons pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memuji Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono lantaran mampu menyelesaikan proyek pembebasan lahan pembangunan sodetan Sungai Ciliwung menuju Kanal Banjir Timur (KBT).

Jokowi menyinggung bahwa proyek tersebut sempat mangkrak selama enam tahun akibat terkendala pembebasan lahan.

Tak terima, Laode menegaskan proyek Ciliwung mangkrak bukan salah eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang sempat menjabat di DKI selama lima tahun, yakni sejak 2017. Bila Jokowi ingin menyebutnya sebagai proyek mangkrak, seharusnya pertanyaan ditujukan ke Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Baca Juga: Koalisi Perubahan Masih Abu-abu, Eko Kuntadhi: Pak Anies Ikut Pilkada DKI Lagi Aja!

"Kalau soal mangkrak, itu silakan tanya ke PUPR, karena itu bukan tanggung jawab Pemprov DKI. Tanggung jawab Pemprov DKI adalah soal negosiasi hukum dengan warga," ujar Laode saat dihubungi Warta Ekonomi, Selasa (24/1/2023) malam.

Terkait negosiasi itu pun, lanjut dia, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dapat menyelesaikan prosesnya dalam waktu singkat lantaran negosiasi telah dilakukan oleh Anies sejak bertahun-tahun sebelumnya. Oleh karena itu, bisa dikatakan Heru hanya menerima hasil jadi yang telah dilakukan oleh Anies.

"Di zamannya Pj ini bisa cepat karena ada proses panjang di masa Pak Anies. Jadi, jangan lihat sepotong-sepotong dong," tandasnya.

Menurut dia, sikap yang dilakukan oleh Presiden RI seolah ingin membangun wacana untuk menyerang Anies yang sedang naik daun, bahwa Anies tidak mampu menyelesaikan tanggung jawab yang telah diberikan.

"Pak Anies sudah melanjutkan prosesnya [negosiasi], Pak Heru tinggal terima jadi aja. Ini kan sudah mau tuntas, jadi gampang. Apalagi perkara hukum dari zamannya Pak Basuki [Ahok] di 2015, sehingga nggak mudah," kata dia. "Jadi, kalau para pejabat mengatakan [proyek Ciliwung] mangkrak seolah ingin menyindir Anies, sama saja mereka menelan ludah yang sudah dibuang."

Sebelumnya, Jokowi menyampaikan pujiannya terhadap Heru saat meninjau sodetan Ciliwung, Selasa (24/1/2023).

Dia mengapresiasi Heru yang mampu merampungkan proyek dalam waktu yang relatif singkat. Menurut Jokowi, pembangunan sodetan itu akan sangat mengurangi banjir Jakarta.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Imamatul Silfia
Editor: Rosmayanti

Advertisement

Bagikan Artikel: