Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jelang Piala Dunia U-20, FIFA Mulai Ngecek Kelayakan Stadion

Jelang Piala Dunia U-20, FIFA Mulai Ngecek Kelayakan Stadion Kredit Foto: PSSI
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sebanyak 18 perwakilan FIFA dari berbagai departemen memulai inspeksi terhadap stadion yang akan menjadi tempat berlangsungnya Piala Dunia U-20.

“Inspeksi ini menjadi inspeksi terakhir yang dilakukan FIFA sebagai bagian dari persiapan jelang penyelenggaraan event yang direncanakan dimulai pada 20 Mei 2023 mendatang,”Kata Head Of Operation LOC untuk Piala Dunia U-20, Ronny Suhatril di Jakarta, kemarin.

18 perwakilan FIFA dari berbagai departemen seperti kompetisi, keselamatan dan keamanan, media, dan departemen pendukung jalannya pertandingan lainnya yang datang memulai melakukan inspeksi menyeluruh keenam kota tuan rumah ajang bergengsi tersebut.

“Kedatangan mereka penting karena menjadi input bagi kita sebagai tuan rumah penyelenggara Piala Dunia U-20 tahun ini,” tambah Ronny.

Baca Juga: Kondisi Rumput GBK Kritis Usai Konser Blackpink, Ini Reaksi Erick Thohir

Kegiatan inspeksi tersebut juga didampingi oleh panitia penyelenggara (LOC) Piala Dunia U-20 . Pada inspeksi tersebut, perwakilan FIFA bersama LOC mendiskusikan semua hal terkait operasional selama pertandingan termasuk di dalamnya penentuan akses, perencanaan keamanan dan semua kelengkapan yang harus disiapkan.

Rencananya setelah melakukan inspeksi di Jakarta, FIFA akan mendatangi kota-kota tuan rumah lainnya dan kegiatan ini akan berakhir di Bali.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Advertisement

Bagikan Artikel: