Kian Dekat Menjadi Next Jokowi, Ganjar Terus Diserang Kebohongan Lagi: Dari Agama Hingga Piala Dunia
Elite Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Guntur Romli menyoroti sejumlah serangan terhadap Ganjar Pranowo di media sosial.
Politikus senior tersebut semakin santer dibicarakan, terlebih sudah resmi menjadi calon presiden dari PDI Perjuangan.
Terbaru, Ganjar dikabarkan mesra, bahkan berpose dan saling berciuman dengan Maria Ozawa.
Hal ini ternyata hanya sebuah kebohongan alias hoaks belaka, Guntur menyebut hal ini adalah tanda paniknya lawan Ganjar.
“Lawan panik, Ganjar Pranowo diserang pakai foto hoax,” ungkapnya dikutip dari Instagram @gunromli, Rabu (3/5/2023).
Sebelum foto yang dinilainya hoax ini tersebar, Gun Romli bilang sebelumnya Ganjar sudah diserang.
“Nyerang Ganjar paka isu Wadas gagal, nyerang pakai isu Piala Dunia U-20 gagal, nyerang Ganjar pakai foto perempuan ternyata istrinya sendiri,” papar Gun Romli.
Di antara berbagai upaya itu, lanjut Gun Romli, foto hoax ini disebutnya sebagai rangkaian menyerang Bakal Calon Presiden itu.
Baca Juga: Sinyal Ganjar Pranowo Akan Dijadikan Boneka Megawati, Rizal Ramli: KW-2 Jokowi
“Tidak mampu nyerang pakai isu agama, kini mereka serang pakai foto hoax, alias palsu, alias foto yang diedit,” ujarnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Advertisement