Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Anies Minta Rakyat Pilih Pemimpin Berdasarkan Rekam Jejak, Sentilan PDIP Telak: DP 0 Rupiah Buat Siapa?

Anies Minta Rakyat Pilih Pemimpin Berdasarkan Rekam Jejak, Sentilan PDIP Telak: DP 0 Rupiah Buat Siapa? Kredit Foto: Instagram/Gembong Warsono
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan Anies Baswedan menekankan pentingnya rekam jejak bagi para pemimpin masa depan.

Menanggapi hal ini, Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono menyebut perkataan Anies tersebut tidak salah.

Baca Juga: Terseret Isu Utang Anies-Sandi Hingga Kariernya Nyaris Hancur, Erwin Aksa Gercep Polisikan Romahurmuziy

Dia menyerahkan kepada masyarakat untuk menilai rekam jejak sang Mantan Gubernur DKI Jakarta itu, baik dari segi program maupun kebijakan.

"Saya tidak perlu jabarin satu per satu, tetapi saya cuma mengingatkan memori warga Jakarta saja, apa saja yang sudah dilakukan Pak Anies selama 5 tahun di Jakarta. Apakah sudah betul-betul menunaikan janji ketika kampanye," ucap Gembong saat dihubungi, Kamis (11/5/2023).

Fraksi PDIP sendiri, kata Gembong, selalu merilis evaluasi dan refleksi di akhir masa jabatan Anies Baswedan. Refleksi tersebut untuk melihat satu per satu janji kampanye yang telah dikerjakan.

"Jadi, dari situ sudah kelihatan secara gamblang secara obyektif apa saja yang sudah dikerjakan dan apa saja yang tidak dikerjakan Pak Anies," kata dia.

Politikus senior ini memberikan contoh program rumah DP 0 rupiah yang seharusnya untuk rakyat miskin.

"DP 0 rupiah ditujukan kepada siapa? Ya memang ditujukan kepada rakyat miskin. Apakah itu bisa diimplementasikan di lapangan? Ternyata sampai hari ini, itu kan sulit dilaksanakan," tuturnya.

Baca Juga: Jokowi Kasih Subsidi Kendaraan Listrik, Anies Bilang Bukan Solusi: Tambah Mobil di Jalanan, Tambah Kemacetan

Sebelumnya, mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebutkan bahwa dirinya akan 'menjual' rekam jejak kinerjanya di ibu kota dalam kontestasi Pilpres 2024.

"Saya rasa rekam jejak itu tidak bisa dihapus, rekam saya itu ada di sini dan saya rasa rakyat Jakarta juga bisa menilai," ucap Anies Baswedan seusai pidato politik di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (7/5) lalu.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ayu Almas

Advertisement

Bagikan Artikel: