- Home
- /
- EkBis
- /
- Infrastruktur
Peringati Hari Perhubungan Nasional 2023, Kemenhub Resmikan Terminal Barang Internasional Motaain

Pada kesempatan yang sama, Pejabat Gubernur Nusa Tenggara Timur, Ayodhia GL Kalake menyampaikan pembangunan TBI Motaain ini menjadi salah satu perwujudan peningkatan pelayanan dan tentunya infrastruktur transportasi di kawasan perbatasan.
"Kami harapkan terminal ini dapat digunakan untuk meningkatkan ekspor-impor Indonesia dan Timor Leste dan untuk memenuhi kebutuhan logistik serta tentunya bisa meningkatkan perekonomian masyarakat sekitarnya," pungkas Ayodhia.
Diharapkan, dengan dibangunnya TBI di Motaain, perekonomian masyarakat sekitar dan arus ekspor impor dapat berjalan dengan baik.
Acara peresmian ini dihadiri juga oleh Duta Besar Indonesia Untuk Timor Leste, Okto Dorinus Manik; Bupati Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, dr Agustinus Taolin; para pejabat tinggi madya, pratama, administrator, dan pengawas di lingkungan Kemenhub; para pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi NTT; serta para pimpinan instansi/lembaga pemerintah, BUMN/BUMD, dan Ketua Asosiasi.
Baca Juga: KPI Gandeng Petronas Kembangkan Pabrik Greenfield Lube Base Oil di RU IV Cilacap
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rena Laila Wuri
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait:
Advertisement