Anies Baswedan Sampaikan Motivasi untuk Guru PAUD: Diingat Seumur Hidup oleh Anak Didik
Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan sampaikan motivasi untuk Guru PAUD dalam kesempatan live streaming di TikTok pada Selasa (2/1/24).
Anies yang diminta penontonnya untuk sampaikan motivasi untuk Guru Paud mengungkapkan jalan karir sebagai Guru PAD akan diingat selalu oleh anak didik.
Dibandingkan guru-guru jenjang tingkat lainnya, Anies menilai Guru PAUD lah yang akan mudah diingat oleh anak didik.
“Jadi guru PAUD itu luar biasa karena Guru PAUD itu adalah guru yang hampir pasti diingat seumur hidup oleh anak didiknya. Coba saja kita ingat-ingat berapa banyak yang ingat semua guru sd, smp, SMA, tapi kalau guru TK-PAUD biasanya kita semua ingat,” ujar Anies sebagaimana dilihat dari potongan video yang tersebar di media sosial Twitter X salah satunya yang dibagikan @BangPino__.
“Jadi Ibu punya kesempatan untuk diingat oleh anak didik,” tambahnya.
Baca Juga: Dahsyat! Kampanye Dialog Anies Baswedan 'Desak Anies' Kalahkan Kampanye 'Gemoy' Andalan Prabowo
Anies mengungkapkan masa PAUD atau Taman Kanak-kanak jadi momen spesial bagi seorang anak didik mendapat pengajaran dalam hidupnya.
Dalam hal ini Guru PAUD dan TK punya kesempatan untuk ambil bagian dalam membentuk pengejaran pertama untuk masa depan anak didik.
“Jadi Ibu punya kesempatan untuk diingat oleh anak didik, bahkan ada bukunya, judulnya kira-kira semua yang perlu Anda ketahui sepanjang kehidupan Anda pelajari ketika berada di pendidikan usia dini, jadi Ibu sebenarnya membekali anak-anak untuk punya kebiasaan, prinsip, cara dalam berperilaku seumur hidup, jadi Your Finger Print will always be on your student forever. Luar biasa itu nggak banyak yang dapat kesempatan untuk punya bekas di anak didik, dan Ibu barangkali adalah futurulog yang sebenarnya,” jelasnya.
Abah Anies saat live Tiktok Semalem dapat curhatan dari Guru Paud.
— BP™ (@BangPino__) January 2, 2024
Sangat mengharukan, motivasi dari Abah Anies kepada guru Paud yg mnta diberikan motivasi sungguh menyentuh bgt guys...
Park Ahn Nice#AMINAjaDulu #AniesMuhaimin2024 pic.twitter.com/7MviJEILtw
Baca Juga: Investor Asing Belum Ada di IKN, Jokowi: Masa Satu Saja Ndak Ada...
Untuk diketahui, Anies beberapa waktu belakangan ini memulai sesi live streaming di TikTok dan mendapat sambutan positif.
Live pertama berlangsung pada Jumat (29/12) sekitar pukul 22.00 WIB yang mana Anies lakukan dalam perjalanannya di Jawa Timur. live tersebut disematkan atau diberi judul 'Temani Saya di Jalan' yang berdurasi 27 menit dengan 302.700 penonton.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Bayu Muhardianto
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait:
Advertisement