Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dongkrak Penjualan, Astra Motor Galakkan Program 'Paket Serbu' untuk Pelajar-Guru

Warta Ekonomi -

WE Online, Palembang - Astra Motor Sumatera Selatan menggarap sektor pendidikan yakni guru dan pelajar untuk mendongrak penjualan pada 2015 yang ditargetkan tumbuh hingga 15 persen.

Pimpinan Astra Motor Sumatera Selatan Yohanes Pratama di Palembang, Rabu (13/5/2015), mengatakan, perusahaannya memiliki program khusus yakni "paket serbu" yang menawarkan uang muka Rp500 ribu khusus untuk pelajar dan guru.

"Uang muka ringan ini berlaku untuk enam varian Honda, yakni Honda BeAt maupun Honda BeAt Pop khusus untuk pelajar, dan varian Honda Vario remote untuk guru," kata dia.

Ia mengemukakan, promo ini berlaku hingga 31 Mei 2015 dengan syarat pelajar khusus SMA harus menggunakan kartu tanda penduduk (KTP) milik orangtuanya dengan maksimal mengambil dua unit sepeda motor. "Dengan adanya program ini, Astra Motor Sumsel menargetkan penjualan per bulan mencapai 8.500 unit, sedangkan target tahunan sebanyak 120 ribu unit," kata dia.

Terkait varian yang paling diminati, ia menerangkan masih dikuasai varian BeAt sekitar 60 persen dan dengan market share Honda sekira 61 persen. Sementara itu, Manajer Pemasaran Astra Honda Motor Sumatera Selatan Andi Darwin mengatakan sepeda motor berteknologi "Enhanced Smart Power" (ESP) mendominasi pejualan Honda kwartal I pada 2015 hingga 90 persen.

"Ini membuktikan bahwa masyarakat semakin menyukai produk berjenis matik, tentunya Honda tidak mau menyia-yiakan keinginan pasar ini dengan mengalihkan semua produk ke matik yakni paling lambat hingga akhir tahun sudah seratus persen," kata Andi.

Ia mengemukan, teknologi yang menjadi andalan Honda dengan mengusung keunggulan hemat bahan bakar, ramah lingkungan, dan performa tinggi itu pertama kali diaplikasikan pada motor matik PCX menyusul kemudian Vario Techno 125, Beat, Scoopy, dan Vario 110cc.

Mesin sepeda motor Honda berteknologi ini mampu memaksimalkan pembakaran secara efisien dan meminimasi gesekan untuk mengurangi risiko energi terbuang percuma, serta mengoptimalkan energi yang keluar.

"Teknologi ESP Honda ini telah dinobatkan sebagai teknologi mesin sepeda motor terbaik dalam ajang Otomotif Award 2015 dengan kategori "best engine" (mesin terbaik). Tentunya ini menjadi motivasi tersendiri bagi Honda untuk berbuat lebih baik bagi bangsa ini," kata dia. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Achmad Fauzi

Advertisement

Bagikan Artikel: