Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Semen Indonesia Sebar 35.700 Paket Sembako

Warta Ekonomi, Jakarta -

Semen Indonesia ikut membantu pemerintah dalam upaya menurunkan harga bahan pokok di pasar. Untuk itu, perseroan menggelar pasar murah 2016 di wilayah-wilayah operasional, yakni Padang, Gresik, Tuban, Rembang, Bangkalan, Banjarmasin, Banyuwangi, Pangkep, dan Pidie.

Direktur Sumber Daya Manusia & Hukum Semen Indonesia Ahyanizzaman menyatakan jumlah paket sembako yang dialokasikan dalam pasar murah sebanyak 35.700 paket. Setiap paket berisi sembako senilai Rp150.000 dan dijual kepada masyarakat seharga Rp 25.000.

"Hasil penjualan dikembalikan dalam bentuk paket sembako sehingga keseluruhan biaya untuk menyediakan seluruh paket sebesar Rp5.355 miliar," kata Ahyanizzaman dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Senin (27/6/2016).

Untuk alokasi penjualan sembako murah Semen Indonesia meliputi Padang, Sumatera Barat, sebanyak 1.100 paket; Gresik, Jawa Timur, sebanyak 5.000 paket; Tuban, Jawa Timur, sebanyak 15.000 paket; Rembang, Jawa Tengah, sebanyak 5.400 paket; Bangkalan 1.000 paket; Banjarmasin 1.000 paket; Banyuwangi 1.000 paket; Pangkajene, Sulawesi Selatan, 2.200 paket; dan Pidie, Aceh, sebanyak 4.000 paket.

"Tujuan dari penjualan paket sembako murah adalah memupuk kesadaran dan kesalehan sosial masyarakat untuk saling berbagi dan berbuat kebaikan bagi sesama," tambahnya.

Selain menyelenggarakan kegiatan di atas perusahaan juga menyelenggarakan pemberian santunan kepada 6.340 anak yatim piatu dan keluarga yang kurang beruntung di seluruh wilayah operasional Semen Indonesia Group.

Acara pasar murah 2016 berada di bawah koordinasi Kementerian BUMN yang terangkai dalam Safari Ramadhan BUMN 2016 yang diselenggarakan bersamaan oleh 119 BUMN di seluruh Indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: