Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menteri PUPR Resmikan Jembatan Sigandul

Warta Ekonomi, Temanggung -

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Muchamad Basoeki Hadimoeljono meresmikan Jembatan Sigandul di ruas jalan Temanggung-Wonosobo, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, Rabu (31/8/2016).

Menteri mengatakan jembatan tersebut dibangun secara bertahap dalam waktu tiga tahun dengan menghabiskan dana Rp54,3 miliar.

Hadir dalam peresmian jembatan tersebut, antara lain Bupati Temanggung Bambang Sukarno, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan anggota DPR RI Komisi V Sudjadi.

Pembangunan Jembatan Sigandul yang dikerjakan oleh PT Adhi Karya Persero Tbk tersebut dengan struktur jembatan pelengkung beton bertulang, bentang 100 meter, dan lebar 14,2 meter.

Jembatan tersebut menggantikan jembatan lama yang berada pada trase jalan berkelok-kelok, terdiri atas tanjakan dan turunan curam sehingga pada lokasi tersebut sering terjadi kecelakaan lalu lintas.

Basoeki mengatakan semua program dan kegiatan bukan untuk popularitas pemimpin, tetapi untuk kepentingan rakyat.

"Kami mendukung pemerintah daerah yang melayani masyarakat, karena kalau masyarakatnya tidak berminat maka program saya pindah," ucapnya.

Ia mengatakan manfaat jembatan ini untuk rakyat, mudah-mudahan manfaatnya bisa mengurangi kecelakaan, bisa memperlancar transportasi di Temanggung ini.

"Kelancaran transportasi, kelancaran perpindahan orang maupun jasa pasti akan memperlancar dan meningkatkan kegiatan ekonomi masyarakat," tuturnya.

Bupati Temanggung, Bambang Sukarno menyampaikan terima kasih kepada belasan warga yang telah mengikhlaskan tanahnya dibeli pemerintah untuk pembangunan jalan dan Jembatan Sigandulul tersebut.

Ia mengatakan Pemerintah Kabupaten Temanggung memberi piagam penghargaan kepada para pemilik tanah yang digunakan untuk pembangunan jembatan tersebut.

ia menuturkan dengan telah selesainya pembangunan Jembatan Sigandul yang baru ini maka didapatkan geometri jalan yang berkeselamatan, nyaman dan aman bagi pengguna jalan agar dapat mencegah kecelakaan lalu lintas di ruas Temanggung-Wonosobo. (ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sucipto

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: