Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Astra Sebar Ribuan Kacamata bagi Anak di Daerah Perbatasan

        Astra Sebar Ribuan Kacamata bagi Anak di Daerah Perbatasan Kredit Foto: Cahyo Prayogo
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Astra International Tbk melalui program Gener AKSI Sehat Indonesia (GSI) kembali menyerahkan bantuan 6.000 buah kacamata untuk anak-anak di daerah perbatasan Indonesia, yakni Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (2.000 buah); Kabupaten Nunukan, Kepulauan Riau (2.000 buah); serta Kabupaten Talaud, Sulawesi Utara (2.000 buah).

        Penyerahan donasi di ketiga wilayah ini menambah total donasi Astra menjadi sebanyak 15.000 kacamata sejak 2014 ketika program GenerAksi Sehat Indonesia dimulai. Kabupaten Rote Ndao, kabupaten dengan pulau paling selatan di Indonesia, menjadi lokasi pertama yang dikunjungi Astra. Kegiatan bekerja sama dengan Persatuan Dokter Spesialis Mata Indonesia (PERDAMI) ini dilaksanakan di SD Inpres 01 Ba?a.

        Acara penyerahan kacamata tersebut dihadiri Menteri Kesehatan RI Nila Moeloek beserta jajaran, Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur Benny Alexander Litelnoni, Bupati Rote Ndao Leonard Haning, Sekretaris Jenderal PERDAMI Amyta Miranty, Chief of Corporate Communications, Social Responsibility & Security PT Astra International Tbk Pongki Pamungkas, para kepala Dinas kabupaten Rote Ndao serta para guru dan siswa-siswi di Rote Ndao.

        ?Kebutaan merupakan salah satu masalah di kawasan Indonesia Timur karena paparan sinar ultraviolet yang lebih banyak. Penyebab kebutaan juga karena kurangnya kacamata, sehingga anak yang pandai pun akan terganggu karena tidak bisa melihat dengan jelas dikarenakan tidak adanya kacamata," ujar Nila Senin (28/11/2016).

        Chief of Corporate Communications, Social Responsibility & Security PT Astra International Tbk Pongki Pamungkas berharap melalui program ini akan semakin banyak masyarakat yang melakukan aksi sehat, sehingga semakin banyak anak-anak di wilayah perbatasan yang dapat melihat lebih jelas lagi untuk menyongsong masa depan yang lebih baik.

        Pada 2014-2015, sebanyak 9.048 kacamata telah didonasikan ke lima wilayah perbatasan dan terluar Indonesia, yaitu Sabang-Aceh; Entikong-Kalimantan Barat; Nunukan-Kalimantan Utara; Atambua-Nusa Tenggara Timur dan Merauke-Papua.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Rahmat Patutie

        Bagikan Artikel: