Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        KPK Ancam Kepala Daerah Jika Tetap Nekat Korupsi

        KPK Ancam Kepala Daerah Jika Tetap Nekat Korupsi Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Basaria Panjaitan berharap gubernur, wali kota, dan bupati tidak tersangkut masalah korupsi.

        "Penyesalan tidak datang belakangan. Kalau ketangkap kelihatan sehat langsung sakit, pasti, stres," kata Basaria, Rabu.

        Bahkan kata dia, dampak lainnya adalah anak-anak tidak mau sekolah karena orang tuanya ditangkap dan apabila di "blow up" jurnalis akan diketahui masyarakat. Dia menegaskan, paling penting diketahui adalah pada tahun 2017 disepakati penerapan Undang-Undang Tindak Pidana Pencucian Uang kepada semua pelaku korupsi.

        "Kajian KPK banyak pelaku setelah keluar hidupnya enak-enak saja karena banyak uangnya," ujarnya.

        Penerapan undang-undang ini, lanjut dia, agar koruptor bisa mengembalikan semua kekayaan negara, diambil semua kekayaannya. Terhadap korporasi yang juga terkait dengan korupsi juga akan dikenakan Peraturan MA Nomor 13 tahun 2017. Peraturan ini diterapkan bagi pelaku atau atau pengusaha, di mana akan diambil alih semua kekayaan perusahaan, orang per orang bahkan korporasi.

        "Kita juga melacak aset koruptor di luar negeri," katanya menambahkan.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: