Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Menag Janji Akan Lebih Memperhatikan Lembaga Pendidikan Islam

        Menag Janji Akan Lebih Memperhatikan Lembaga Pendidikan Islam Kredit Foto: Khairunnisak Lubis
        Warta Ekonomi, Medan -

        Menteri Agama RI, Lukman Hakim Saifuddin menjelaskan, perguruan tinggi bukan jenjang terakhir pendidikan, karena masih ada berapa jenjang pendidik formal lainnya S2 dan S3. Untuk itu pemerintah pusat ke depan akan lebih memberi perhatian lebih baik lagi dengan lembaga pendidikan Islam.

        Tak hanya itu, Lukman juga berkesempatan? memberi dukungan kepada lembaga pendidikan Islam lainnya seperti pesantren, karena dari data tahun 2016 jumlah pesantren terbaik 28.194, yang tidak hanya mempelajari ilmu agama, juga ilmu formal lainnya. Tidak sedikit dari para lulusan pesantren sukses di berbagai bidang.

        ?Untuk itu pemerintah juga memberi perhatian khusus terhadap kemajuan pesantren kedepan, karena berperan melahirkan generasi yang tangguh dalam agama Islam, juga perkembangan teknologi,? katanya belum lama ini.

        Sementara Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Erry Nuradi berharap agar UIN SU ke depan terus melakukan terobosan inovatif agar menjadi lembaga pendidikan tinggi Islam yang tidak hanya memiliki competitive advantages dan comparative advantages dalam beberapa aspek, tetapi juga memiliki reputasi sebagai center of the production of knowledge.

        ?Sehingga menjadi oase ilmu integratif di tengah-tengah perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi global,? ujarnya.

        Rektor UIN SU, Saidurrahman menjelaskan wisuda sarjana ke 67 ini meluluskan 1.252 dari 5 fakultas, serta program pascasarjana, yang terdiri dari 75 Fakultas Dakwah dan Komunikasi, 182 orang dari Syariah dan Hukum, 484 dari Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, 75 oranng dari Fakultas Usuluddin dan Studi Islam, 223 dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam dan 213 orang dari pascasarjana yang terdiri dari 83 wisuda S3 dan 170 wisudawan dari S2.

        ?Alhamdulillah para alumni yang ada sudah memberikan peran signifikan seperti pimpinan dalam berbagai lembaga legislatif, eksekutf, yudikatif dan lainnya, oleh karena itu kami berharap agar para alumni yang diwisuda kali ini dapat memberikan kontribusi terbaiknya,? pungkasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Khairunnisak Lubis
        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: