Gameloft, pengembang dan penerbit gim?seluler hari ini, Kamis (20/12/2018), mengumumkan kesepakatan untuk mengakuisisi FreshPlanet, pembuat?gim SongPop yang dianugerahi multi-award di ponsel. Bagi Gameloft, akuisisi ini adalah tonggak baru dalam strategi ekspansi perusahaan.
Sejak diluncurkan, SongPop telah diunduh lebih dari 100 juta kali dan telah mendorong penjualan jutaan trek musik. Dengan akuisisi ini, Gameloft akan memperkuat posisi terdepan di industri game mobile.
"Kami sangat gembira menyambut FreshPlanet sebagai bagian dari keluarga Gameloft dan untuk mendukung perjalanan mereka menuju proyek baru yang lebih ambisius," kata Stephane Roussel, Chairman dan Chief Executive Officer Gameloft.
Sementara itu, Mathieu Nouzareth, Chief Executive Officer FreshPlanet mengatakan, "Kami bangga bergabung dengan Gameloft, pemimpin global dalam game mobile dengan banyak judul hit."
Pengalaman FreshPlanet, lanjutnya, dalam mengembangkan gim trivia yang memikat dan monetisasi, serta jejak global Gameloft, keahlian, dan audiens yang sangat besar adalah pasangan yang tepat untuk memimpin kategori trivia budaya pop mobile.
FreshPlanet akan terus dipimpin oleh Mathieu Nouzareth, Chief Executive Officer dan tetap berada di New York.?Perusahaan ini akan beroperasi sebagai studio Gameloft dan akan menerima dukungan komersial, penerbitan, dan pemasaran dari tim dan jaringan Gameloft.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ning Rahayu
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: