Direktur Riset Charta Politika Muslimin mengatakan, pencalonan?Ma'ruf Amin sebagai calon wakil presiden dari Jokowi, mampu mendongkrak suara Partai Kebangkitan Bangsa.
Menurut dia, saat rilis survei terbaru di Jakarta, Rabu (16/1/2019), suara PKB terus meningkat dibandingkan survei-survei sebelumnya. Tangkapan survei pada April 2018, sebelum Jokowi-Ma'ruf Amin diumumkan, PKB meraih 7,0% suara responden. Pada survei Oktober 2018, saat Ma'ruf Amin telah diumumkan KPU sebagai calon wakil presiden (pada akhir September 2018), suara PKB meningkat menjadi 7,2%.
Survei terbaru yang dilaksanakan pada 22 Desember-2 Januari 2019 mendapati suara PKB kembali meningkat menjadi 8,1%.
Menurut Muslimin, salah satu peningkatan suara PKB juga disumbang dari tingkat popularitas Ma'ruf Amin sebagai calon wakil presiden di masyarakat yang telah mencapai 80%.
"Kiai Ma'ruf mungkin telah diasosiasikan dengan PKB," ucapnya.
Survei yang dilakukan Charta Politika kali ini digelar 22 Desember 2018-2 Januari 2019 dengan melibatkan 2.000 responden di 34 provinsi dan tingkat kepercayaan 95%.
Dalam survei tersebut, didapati bahwa terdapat 4,9% pemilih PKB yang memilih karena partai tersebut mengusung Jokowi-Ma'ruf Amin.
Sementara para pemilih loyal (karena terbiasa memilih PKB ) 14,2% dan pemilih yang merasa terwakili ideologinya mencapai 13%.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil