Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Intelijen Lemah, Prabowo Datang di Luar Ricuh

        Intelijen Lemah, Prabowo Datang di Luar Ricuh Kredit Foto: Antara/Yusuf Nugroho
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Dewan Pembina Badan Pemenangan Prabowo-Sandi di DIY, Heri Sebayang, mengaku malu atas adanya kericuhan di luar acara 'Prabowo Menyapa' di Sleman, Rabu (27/2/2019) kemarin. Karena itu, pihaknya mempertanyakan peran intelijen aparat kepolisian.

        "Kita sangat malu kemarin kejadian seperti itu (kericuhan di luar acara 'Prabowo Menyapa'). Kota Yogyakarta adalah kota budaya, kita daerah istimewa, kota pelajar. Kita malu terjadinya insiden seperti kemarin," ujarnya di Sleman, Kamis (28/2/2019).

        Baca Juga: Prabowo Bohong Lagi, Nih Buktinya

        Ia menyayangkan adanya kericuhan tersebut. Sebab, semestinya aparat kepolisian dan aparat keamanan terkait lainnya sudah bisa mengantisipasi berbagai potensi konflik di sekitar lokasi.

        "Aku cuma menyayangkan kenapa kemarin bisa terjadi seperti itu di jalan raya. Intelijen kan berarti bagaimana (kinerjanya)... Intelijen di Yogya dalam mengantisipasi itu, kan begitu," jelasnya.

        "Saya menyayangkan kejadian yang terjadi pada waktu kedatangan Pak Prabowo. Harusnya intelijen Polda (DIY) atau intelijen yang terkait harus bisa mengantisipasi seperti itu supaya tidak terulang lagi," lanjutnya.

        Baca Juga: Tim Jokowi Minta Polisi Usut Acara Prabowo di Yogyakarta

        Heri menuding peran intelijen dalam memetakan konflik dan pengamanan acara 'Prabowo Menyapa' di Sleman lemah. Sebab, semestinya berbagai kemungkinan potensi konflik antar pendukung dan simpatisan capres-cawapres bisa diminimalisir.

        "Intelijen lemah dalam mengantisipasi hal ini. (Seharusnya) sudah dipetakan dan sudah tahu di daerah ini, di daerah A, di daerah B ini rawan konflik, daerah C rawan konflik. Intelijen di daerah Yogya harusnya sudah bisa mengantisipasi hal itu," terangnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Irfan Mualim
        Editor: Irfan Mualim

        Bagikan Artikel: