Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Prabowo Terbang ke Jerman, Ngapain Yah?

        Prabowo Terbang ke Jerman, Ngapain Yah? Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Andre Rosiade, membenarkan Capres 02 Prabowo Subianto terbang menuju Jeman ditengah persidangan sengketa Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK).

        "Ya, untuk berobat dan bisnis," katanya kepada wartawan, Jumat (21/6/2019).

        Baca Juga: Sombong, KPU Terlalu Sombong, Kata Tim Hukum Prabowo

        Namun, ia tidak merinci rencana kegiatan Prabowo selama di Jerman.

        Lanjutnya, ia mengaku tidak mengetahui sampai kapan Prabowo berada di Eropa tersebut dan tidak menggunakan pesawa pribadi. "Naik pesawat komersial," katanya lagi.

        Seperti diketahui, sidang sengketa Pilpres yang dilayangkan kubu Prabowo-Sandi diregister MK dengan nomor 01/PHPU-PRES/XVII/2019.

        Baca Juga: Lagi-Lagi, BW Kena Prit Hakim MK

        Dalam gugatan tersebut, kubu Prabowo dipimpin oleh Bambang Widjojanto.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: