Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Akhir Masa Jabatan, JK Fokus Soal Ini

        Akhir Masa Jabatan, JK Fokus Soal Ini Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro A
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Wakil Presiden, Jusuf Kalla, mengungkap target yang akan diselesaikan dalam 3,5 bulan tersisa Pemerintahan Jokowi-JK. Yakni penyelesaian masalah ekonomi menjadi prioritasnya di era Pemerintahan periode 2014-2019 berakhir 20 Oktober 2019.

        "Ya, pertama selesaikan secara bersama-sama masalah-masalah ekonomi, bagaimana suatu politik juga yang damai dan baik di lingkungan kita semua, khususnya masalah ekonomi juga banyak hal yang harus diselesaikan, baik sekarang maupun masa yang akan datang," ujarnya di Jakarta, Selasa (2/7/2019).

        Ia menambahkan, Pemerintah akan berupaya menekan angka defisit negara yang besar, meningkatkan jumlah investasi ke Indonesia dan mendorong peningkatan ekspor Indonesia.

        Baca Juga: Wapres JK Buka-bukaan Bedanya Jokowi dengan SBY, Geleng-Geleng

        "Defisit kita yang besar, kemudian bagaimana tingkatkan investasi dan ekspor. Semua juga pekerjaan yang tidak mudah di kondisi ekonomi dunia seperti ini, kurangi defisit," jelasnya.

        Karena itu, Pemerintah juga akan mengevaluasi berbagai hal yang mendukung penyelesaian masalah ekonomi tersebut. "Kita liat kaji kembali subsidi kita yang mulai tinggi, dikaji semua, apa masih bisa kita jalankan," katanya.

        Sekadar diketahui, Pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla akan berakhir pada 20 Oktober 2019.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Irfan Mualim
        Editor: Irfan Mualim

        Bagikan Artikel: