Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ini Dia Kisi-Kisi Melamar Kerja yang Perlu Diketahui Fresh Graduate

        Ini Dia Kisi-Kisi Melamar Kerja yang Perlu Diketahui Fresh Graduate Kredit Foto: Unsplash/Eliott Reyna
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Latar belakang almamater seorang pelamar kerja memang tergolong penting, namun yang tak kalah penting adalah performance dan attitude pada masing-masing individu. Hal ini diungkapkan Nidya Ramalia, Senior Consultant di Commerce Finance Division Robert Walter, perusahaan rekrutmen kelas dunia.

        Nidya menegaskan bahwa pada saat proses interview, performance dan attitude menjadi hal utama yang mempengaruhi dan sangat dinilai oleh para perekrut. Kedua, seorang fresh graduate juga harus memikirkan bagaimana mencari tahu dan mendalami jenis pekerjaan yang ia ingin ditekuni ke depannya.

        Hal ini agar dapat membuktikan diri pada saat masuk kerja bahwa ia akan dapat memberikan kontribusi yang positif dan bersaing dengan pekerja lainnya.

        Baca Juga: Seberapa Bergengsi Lulusan UI di Dunia Kerja? Ini Kata Robert Walter

        Ketiga, pelamar juga diharuskan mempunyai CV yang baik, yang mencerminkan kemampuan pada masing-masing individu (baik dari segi akademik, maupun kegiatan dan berbagai aktivitas non-academic di luar kampus yang dapat menjadi nilai tambah saat proses melamar pekerjaan).

        Keempat adalah pengalaman magang yang relevan dengan pekerjaan yang dikerjakan bisa sangat membantu. Kelima yaitu sikap maupun pola pikir yang bagus dan terbuka juga akan bermanfaat bagi perusahaan.

        Terakhir adalah pemahaman tentang industri pekerjaan dan role yang akan dituju juga menjadi hal penting yang sangat membantu dalam proses melamar pekerjaan.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Ning Rahayu
        Editor: Cahyo Prayogo

        Bagikan Artikel: