Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        DPR ke Capim KPK: Manis Sekali Omongan Anda

        DPR ke Capim KPK: Manis Sekali Omongan Anda Kredit Foto: Antara/Aditya Pradana Putra
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Wakil Ketua Komisi III DPR Desmond J. Mahesa menyoroti ucapan masnis calon pimpinan KPK Nawawi Pamolango saat menjelaskan visi misi pemberantasan korupsi pada fit and proper test di Komisi III.

        Ia mengaku ragu dengan kinerja Nawawi yang memiliki latar belakang sebagai hakim. Sebab, ia melihat banyak yang tidak beres dari sistem peradilan di Indonesia.

        "Manis sekali omongan Anda, seolah-olah mafia hukum enggak ada, polisi, pengacara, jaksa enggak beres. Kalau hakimnya beres kepastian hukum keadilan itu ada. Saya pikir sama saja omong kosongnya," ungkapnya di Komisi III DPR, Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, (11/9/2019).

        Baca Juga: Rutan KPK Sempit, Rommy Minta Pindah ke Cipinang

        Baca Juga: Demokrat Tanya Soal Kapan Indonesia Bebas Korupsi, Capim KPK: Wallahu Alam

        Lanjutya, ia pun mencontohkan saat Nawawi mengutip pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam agenda perihal pencegahan, keuangan negara, perizinan, dan tata niaga. Ia mengatakan pemerintah mengklaim telah bisa mengatasi hal itu.

        "Pernah pemerintah minta bantu pada KPK, atau KPK membantu atau merugikan apa yang dikatakan Pak Jokowi. Anda bikin statemen seolah-olah sudah dilakukan, dan KPK menghambat, ini statemen juga enggak benar," ujarnya.

        Terkait itu, ia mengatakan KPK merupakan lembaga independen.

        "Anda juga harus paham, yang independen yang mana, kelembagaan atau tindakan. KPK independen dalam konteks apa. Kelembagaan yang hari ini langit di atas langit, atau tindakan yang tak boleh diinteevensi oleh siapapun," tukasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: