Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Mantap! Erick Thohir Sebut Takhta Dirut Bank Mandiri Jatuh kepada. . . .

        Mantap! Erick Thohir Sebut Takhta Dirut Bank Mandiri Jatuh kepada. . . . Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Senin (9/12/2019) siang. RUPSLB tersebut akan membahas agenda tunggal, yakni perubahan pengurus perusahaan.

        Perubahan jajaran direksi menjadi salah satu yang paling disoroti. Pasalnya, dalam pembahasan kali ini para pemegang saham akan mengumumkan nama direktur utama (dirut) baru pengganti Kartika Wirjoatmodjo.

        Baca Juga: Erick Diminta Bawa Kasus Ari Askhara ke Meja Hijau, Saham Garuda? Wadidaw!

        Sebagaimana diinfokan sebelumnya, dirut baru Bank Mandiri akan berasal dari internal perusahaan. Hal itu dikonfirmasi pula oleh Menteri BUMN, Erick Thohir, yang mengatakan bahwa sosok Direktur Corporate Banking Bank Mandiri, Royke Tumilaar, dipastikan akan menjadi pimpinan baru di Bank Mandiri.

        "Sudah, kan nanti siang (RUPSLB). (Dirut Mandiri) Pak Royke kan," singkat Erick di Jakarta, Senin (9/12/2019).?

        Baca Juga: Bung Erick, Siapa Sih Bos Baru Bank Mandiri dan PLN?

        Sebagai pengingat, posisi dirut Bank Mandiri telah kosong sejak Kartika Wirjoatmodjo hijrah menjadi Wakil Menteri BUMN mendampingi Erick Thohir. Kemudian, selain perubahan di jajaran direksi, Bank Mandiri juga melakukan perubahan untuk jajaran komisaris. Pada akhir pekan lalu, Erick mempercayakan posisi Wakil Komisaris Utama Bank Mandiri kepada Chatib Basri.

        "Saya bersyukur Pak Chatib Basri mau masuk dalam jajaran Komisaris Bank Mandiri, Mantan Menteri dengan reputasi yang sangat baik mau berkeringat ikut membenahi BUMN," singgung Erick.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: