Bek Liverpool, Virgil van Dijk, yakin pertandingan kontra Wolverhampton Wanderers tidak akan mudah untuk timnya. Karena itu, persiapan matang pun dinilai Van Dijk penting untuk dilakukan Liverpool sebelum menghadapi tim sekuat Wolves.
Dalam pekan ke-24 Liga Inggris 2019-2020, Liverpool memang bakal dihadapkan dengan Wolves di Molineux Stadium pada Jumat 24 Januari 2020 dini hari WIB. Meski Liverpool sendiri kini tengah berada dalam tren yang begitu positif karena belum menelan satu pun kekalahan di pentas Liga Inggris musim ini, Van Dijk tetap tak jemawa dan mewaspadai betul Wolves.
Baca Juga: Berikut 3 Alasan Liverpool Sulit Raih Gelar Invincible
Bek asal Belanda itu memuji ketangguhan Wolves, baik dari segi permainan hingga kualitas para penggawa. Dengan kondisi ini, Van Dijk menilai persiapan wajib dilakukan Liverpool dengan sebaik mungkin agar tren positif mereka di pentas Liga Inggris bisa terus belanjut.
"Kami sudah tahu seberapa bagusnya Wolves. Taktik yang mereka miliki, para pemain yang mereka miliki, dan manajernya fantastis. Apa yang kami coba lakukan adalah mempersiapkan dengan sangat baik dan kami sudah tahu itu akan menjadi pertandingan yang sangat sulit,? ujar Van Dijk, sebagaimana dikutip dari Birmingham Mail, Rabu (22/1/2020).
?Persiapan akan mempermudah langkah kami ketika Anda tahu itu akan sulit, ketika Anda tahu akan ada saat-saat yang sulit. Kami hanya menikmati saat ini dan tidak terbawa suasana,? lanjut bek berusia 28 tahun tersebut.
Liverpool sendiri kini tengah bertengger di puncak klasemen sementara Liga Inggris 2019-2020 dengan koleksi poin total 64 angka. Sementara Wolves, mereka tengah menduduki peringkat keenam dengan perolehan 34 poin.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Shelma Rachmahyanti
Tag Terkait: