Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Korsel Laporkan 123 Kasus Baru dan 4 Kematian Akibat Corona

        Korsel Laporkan 123 Kasus Baru dan 4 Kematian Akibat Corona Kredit Foto: Antara/Via Reuters/Thomas Peter
        Warta Ekonomi, Seoul -

        Korea Selatan (Korsel) melaporkan 123 kasus dan empat kematian akibat virus corona. Korea Centers for Disease and Control and Prevention (KCDC) menyatakan, jumlah total kasus infeksi virus corona hingga kini mencapai 556.

        Lebih dari separuh kasus baru ditemukan di Daegu. Seorang jemaat wanita Gereja Shincheonji Yesus di kota tersebut positif terinfeksi virus corona. Wanita itu tidak memiliki catatan perjalanan ke luar negeri. Menanggapi peningkatan tajam kasus virus korona, KCDC menempatkan kota Daegu dan Cheongdo sebagai "zona perawatan khusus".

        Baca Juga: Ilmuwan: Penyebaran Corona Covid-19 Mirip Flu Biasa

        Sejak wabah pertama yang terjadi pada 20 Januari, empat orang telah meninggal karena virus corona di Korsel. Pasien keempat yang meninggal adalah seorang pria berusia 57 tahun yang berada di rumah sakit Cheongdo.

        Sebelumnya, sembilan dari 39 umat Katolik Korsel yang melakukan ziarah ke Israel pada awal bulan ini dipastikan telah terinfeksi virus corona. Gereja-gereja Katolik di kota-kota Daegu dan Gwangju dan di tempat lain telah menangguhkan misa dan pertemuan lainnya.

        Virus corona berasal dari China dan telah menyebar ke puluhan negara. Hingga Sabtu, China telah melaporkan 76.936 kasus dan 2.442 kematian, dilansir dari Reuters.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Shelma Rachmahyanti

        Bagikan Artikel: