Anak perusahaan PT TASPEN (Persero), PT Asuransi Jiwa Taspen atau Taspen Life, membuka rekrutmen kerja 2020 yang dapat diakses melalui situs resmi perusahaan.
"Saat ini, waktu yang tepat untuk mewujudkan karir impian kamu bersama Taspen Life," demikian dikutip dari laman resmi Taspen Life di Jakarta, Rabu (5/8/2020).
Baca Juga: Pembayaran Pensiunan Nasabah Taspen Bakal Lewat Bank Mantap
Disampaikan, rekrutmen terbuka untuk berbagai posisi untuk Ahli Madya (D3), Sarjana (S1), dan Magister (S2). Adapun periode registrasi online pada tanggal 1-10 Agustus 2020 yang dapat dilakukan melalui http://ppm-rekrutmen.com/taspenlife/.
Sedianya, terdapat 13 posisi yang dibutuhkan Taspen Life, yakni Sekretaris perusahaan, SDM dan umum, Layanan dan klaim, Investasi, Keuangan dan akuntansi, Analisis investasi, Satuan pengawas internal, Pertanggungan dan reasuransi, Penjualan dan Taspen asuransi, Marketing support, Teknologi informasi, Hukum dan kepatuhan manajemen risiko, serta Manajemen risiko.
Untuk persyaratan yang ditetapkan adalah Warga Negara Indonesia (WNI) dan telah menyelesaikan masa studi jenjang D3/S1/S2 dengan IPK minimal 3.00 skala 4.00. Sementara untuk posisi staf dengan jenjang D3, maksimal berusia 25 tahun; jenjang S1 maksimal 28 tahun;, dan posisi fungsional atau manajerial (S1/S2) dengan usia maksimal 35 tahun.
Persyaratan lainnya adalah aktif bekerja secara tim, sehat jasmani rohani dan bebas narkoba, tidak menjadi anggota atau pengurus partai atau terlibat politik praktis, tidak menjadi anggota atau pengurus organisasi terlarang, tidak sedang menjalani proses hukum pidana atau tidak pernah menerima sanksi pidana, bersedia ditempatkan pada posisi yang berbeda dari saat mendaftar.
Selain itu, pelamar juga diminta bersedia ditempatkan di seluruh unit kerja PT Asuransi Jiwa Taspen dan tidak memiliki hubungan sebagai kekeluargaan dengan direksi dan dewan komisaris PT Asuransi Jiwa Taspen.
Pelamar diminta melamar diri secara daring dengan melengkapi sejumlah dokumen. PT Asuransi Jiwa Taspen tidak memungut biaya apapun selama proses seleksi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Mochamad Rizky Fauzan
Editor: Puri Mei Setyaningrum
Tag Terkait: