Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Gugat Telkomsel Rp1 T, Denny Siregar Malah Ketakutan: Saya...

        Gugat Telkomsel Rp1 T, Denny Siregar Malah Ketakutan: Saya... Kredit Foto: Istimewa
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Pegiat media sosial Denny Siregar mengungkapkan babak barus terkait kebocoroan data pribadinya, dengan menggugat pihak Telkomsel Rp1 triliun.

        Ia mengaku langkah tersebut diambil lantaran tidak ada upaya dari Telkomsel untuk meningkatkan perlindangan dan keamanan data pribadi pengguna provider seluler itu.

        “Sesudah bbrp pertemuan dgn @Telkomsel, tp belum ada upaya apapun thd keamanan data, bang @ottohsb langsung layangkan somasi keras,” cuitnya dalam akun Twitternya, Kamis (3/9/2020).

        Baca Juga: Telkomsel Sumbagut Serahkan Sembako untuk Masyarakat

        Baca Juga: Dukung Pendidikan, Telkomsel Hadirkan Paket Belajar Cuma Rp10

        Kemudian, ia mengaku dirinya sempat menanyakan kepada kuasa hukumnya, Otto Hasibuan tentang angka nominal gugatan ke Telkomsel.

        “Gak kegedean, bang?” tanya Denny Siregar kepada Otto Hasibuan.

        “Angka psikologis penting, supaya ada efek jera,” jawab Otto.

        Lanjutnya, ia pun mengikuti keinginan Otto Hasibuan. Karena itu, menurut Denny, Otto Hasibuan adalah pakarnya.

        Selain itu, Denny menjelaskan bahwa dirinya beberapa kali mendapat intimidasi sejak terjadi kebocoran tersebut.

        “Saya khawatir ada perkusi kepada saya dan kemungkinan ada penyerangan kepada saya, sampai sekarang, kami alami teror mental dan pengiriman barang COD yang meminta rumah untuk membayar,” katanya.

        “Saya sejak lama berbeda pandangan politik dan saya banyak mengamati isu radikalisme. Saya anggap ini puncak untuk pelemahan kepada saya,” tandasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: