Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Wapres Ma'ruf Dihina, Ini Suara Keras Tengku Zul: Urusan Kami Ente Gak Perlu Nyolot!

        Wapres Ma'ruf Dihina, Ini Suara Keras Tengku Zul: Urusan Kami Ente Gak Perlu Nyolot! Kredit Foto: IG @tengkuzulkarnain.id
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Wakil Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tengku Zulkarnain buka suara sekaligus menanggapi nyinyiran warganet terkait kasus foto kolase Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan bintang porno Jepang Shigeo Tokuda alias Kakek Sugiono yang diposting oleh oknum Ketua MUI tingkat kecamatan di Kota Tanjungbalai berinisial SM.

        Awalnya, Tengku membahas nasib petani cokelat di Aceh Tenggara, sebab sudah satu minggu ini buah cokelat hasil pertanian petani di Aceh Tenggara tidak laku dijual. Baca Juga: Gak Ada Takutnya, Tengku Zul Lantang ke Moeldoko: Berani Cabut Seperti Korea Utara?

        "Apakah pengusaha terdampak Covid-19?" cuitnya, Kamis (1/10/2020).

        Lantas, ia meminta Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan Kementerian Pertanian (Kementan) untuk turun tangan membantu para petani coklat tersebut.

        "Mohon stakeholder Kementerian BUMN dan Kementerian Pertanian yang berkompeten memberikan responsnya. Terima kasih," kata Tengku. Baca Juga: Pengakuan Menantu Jokowi, Katanya Gak Ada Rapat di Keluarga Presiden Sebelum...

        Kontan saja, cuitan tersebut direspons banyak warganet, ada yang bersimpati dan mengomentari topik lain yang sedang menjadi sorotan yaitu kasus kolase foto Ma'ruf Amin dan bintang film porno Jepang.

        "Tidak usah bacot. Bagaimana kasus-kasus MUI yang hina Ma'ruf Amin, Zul? Enggak bisa jawab? #BUBARKANMUI," katanya.

        Sontak, ia menanggapi nyinyiran netizen yang diakhiri dengan tagar #BUBARKANMUI. Tengku mengatakan kasus itu merupakan persoalan internal MUI. Lantas, dia mempertanyakan apa hubungan kasus tersebut dengan tagar #BUBARKANMUI.

        "Saya masih Wasekjen MUI. Dan Kyai Ma'ruf Amin masih Ketua Umum MUI. Itu urusan kami dan Kyai Ma'ruf. Ente tidak perlu nyolot. Kok bubarkan MUI? Panas karena MUI melawan PKI?" kata Tengku.

        Sebelumnya, seorang lelaki berinisial SM yang merupakan oknum Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) tingkat kecamatan di Tanjungbalai, Sumatera Utara, ditangkap polisi. Ia diduga mengunggah foto Wakil Presiden Ma'ruf Amin dengan bintang porno asal Jepang Shiego Tokuda atau biasa disebut 'Kakek Sugiono.'

        Terduga pelaku diketahui mengunggah foto tersebut disertai narasi 'jangan kau jadikan dirimu seperti ulama tetapi kenyataannya kau penjahat agama. Di usia senja banyaklah berbenah untuk ketenangan di alam barzah. Selamat melaksanakan ibadah shalat Jumat.'

        Baca Juga: Biadab! Muannas Teriak Biadab, Masak Foto Wapres Ma'ruf Disandingkan dengan Kakek Sugiono!

        Setelah mengunggah foto kolase Ma'ruf Amin dengan Kakek Sugiono, SM telah mengucapkan permintaan maaf di akun Facebooknya.

        Terkait hal tersebut, Juru Bicara Wakil Presiden, Masduki Baidlowi menyoroti etika dan paham keagamaan yang dianut oleh terduga pelaku. Menurut Masduki paham keagamaan yang merasa paling benar sendiri sangat berbahaya dan bisa menimbulkan bibit-bibit kejahatan.

        Baca Juga: Halo Ustad Tengku Zul, Ketua MUI Unggah Foto Maruf & Kakek Sugiono, Gimana Nih?

        "Tidak ada urusannya kalau organisasi, tapi lebih kepada etika dan paham keagaman yang berbahaya. Paham keagamaan yang begini ini justru menimbulkan bibit-bibit jahat pada orang lain karena menghakimi orang lain," ucap Masduki

        Masduki menyebut ujaran terduga pelaku di akun Facebooknya begitu dalam. Karena itu ia meminta kepolisian mengusut tuntas kasus ini sehingga motif dari pelaku bisa diketahui.

        "Makanya kita perlu tahu motifnya apa begitu dalam," imbuhnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: