Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Joe Biden Mulai Calling-calling Pemimpin Negara-negara Asia

        Joe Biden Mulai Calling-calling Pemimpin Negara-negara Asia Kredit Foto: Antara/REUTERS/Kevin Lamarque
        Warta Ekonomi, Tokyo -

        Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga mengatakan ia sudah menggelar sambungan telepon dengan presiden terpilih Amerika Serikat (AS) Joe Biden. Suga mengatakan Biden mengkonfirmasi pentingnya hubungan bilateral kedua negara serta 'Indo-Pasifik yang terbuka dan bebas'.

        "Biden mengatakan ia menantikan untuk memperkuat aliansi AS-Jepang dan bekerja sama dalam mewujudkan Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka," kata Suga pada wartawan di Kantor Perdana Menteri Jepang, Kamis (12/11/2020).

        Baca Juga: Joe Biden Tunjuk Orang Ini Jadi Kepala Staf Gedung Putih

        Tidak lama setelah sambungan telepon dengan Biden, Suga kembali berbicara dengan wartawan di kediaman perdana menteri. Ia mengatakan kedua kepala negara juga sepakat untuk segera bertemu dalam waktu dekat.

        Sementara itu, Presiden Korea Selatan (Korsel) Moon Jae-in juga mengatakan sudah melakukan sambungan telepon dengan Biden. Ia mengatakan Biden menegaskan komitmen AS terhadap persekutuan kedua negara dan perdamaian di Semenanjung Korea.

        Moon juga mengatakan akan bekerja sama erat dengan Biden dalam mengatasi tantangan-tantangan global. Seperti perubahan iklim dan pandemi virus corona. 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Muhammad Syahrianto

        Bagikan Artikel: