Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Tim Pakar Satgas Covid-19 Ungkap Kelemahan PPKM Mikro

        Tim Pakar Satgas Covid-19 Ungkap Kelemahan PPKM Mikro Kredit Foto: Antara/Didik Suhartono
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Tim Pakar Satgas Covid-19 Iwan Ariawan mengungkapkan adanya kelemahan dari kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro.

        Jika dibandingkan dengan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang diterapkan pemerintah pada sebelum kebijakan PPKM Mikro, rupanya PSBB masih lebih besar menekan laju angka penularan Covid-19.

        Baca Juga: Satgas: PPKM Mikro Permudah Monitoring Ke Tingkat Bawah

        "Kalau di Jabodetabek memang itu ada efeknya, artinya pergerakan penduduk berkurang, tapi tidak sebesar saat PSBB tahun lalu pengurangannya," ujar Iwan dalam diskusi daring yang disiarkan dari kanal YouTube BNPB, Selasa (6/4/2021).

        Ia menilai bahwa PSBB dilakukan dengan lebih ketat dibandingkan PPKM mikro. Itu terbukti dengan menurunnya angka penularan Covid-19. Di samping itu, ia juga mendukung agar kegiatan berlibur dilarang untuk sementara selama pandemi.

        Ini sudah kesekian kalinya otoritas mengingatkan bahwa libur panjang selalu diikuti dengan mobilitas tinggi dari masyarakat. Mobilitas tinggi berdasarkan data selalu diakhiri dengan angka kematian yang meningkat.

        Menahan diri untuk berlibur sementara ini merupakan upaya bersama baik dari pemerintah dan masyarakat untuk mengendalikan pandemi. Ia menyayangkan jika upaya yang sudah dilakukan bersama selama berbulan-bulan harus percuma hanya karena masyarakat ingin berlibur.

        "Sangat disayangkan kalau ini nanti naik lagi, jadi tidak menuju terkendali malah menjauhi terkendali," pungkasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Bernadinus Adi Pramudita
        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Bagikan Artikel: