Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Cara Hapus Akun Telegram, Catat Ya!

        Cara Hapus Akun Telegram, Catat Ya! Kredit Foto: Unsplash/Christian Wiediger
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Telegram jadi salah satu ops aplikasi perpesanan pengganti WhatsApp. Meski begitu, tak semua orang bertahan menggunakan aplikasi tersebut.

        Dengan alasan beragam, sejumlah orang hanya menggunakan Telegram untuk sementara, lalu ingin menghapusnya. Cara hapus akun Telegram pun mudah, bagaimana ya?

        Sebelum lanjut ke langkah-langkah menghapus akun Telegram, Anda harus tahu, sekali menghapus akun Telegram, maka seluruh riwayat percakapan di sana akan hilang. Oleh karena itu, pastikan sudah menyimpan seluruh media dan pesan yang menurut Anda penting.

        Baca Juga: Negara Ini Fiks Boikot Cryptocurrency

        Baca Juga: Berkat Kripto, Bos Perusahaan Ini Jual Ratusan Juta Saham

        Melansir How to Geek, Senin (19/4/2021), berikut ini cara menghapus akun Telegram!

        1. Untuk menghapus akun, kunjungi situs Otorisasi Telegram menggunakan peramban (browser);

        2. Masukkan nomor telepon, lengkap dengan kode negara > klik 'Selanjutnya/Next';

        3. Tunggu kode konfirmasi di aplikasi Telegram > pilih percakapan di bagian atas;

        4. Buka pesan konfirmasi itu > klik Salin/Copy;

        5. Buka kembali peramban > Masukkan kode konfirmasi > klik 'Masuk';

        6. Klik tautan 'Hapus Akun' di menu pengelolaan akun;

        7. Konfirmasi penghapusan akun dengan klik 'Hapus Akun Saya';

        8. Klik pilihan 'Ya, Hapus Akun Saya';

        9. Akun Telegram sudah terhapus.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Tanayastri Dini Isna
        Editor: Tanayastri Dini Isna

        Bagikan Artikel: