Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Terungkap, Alasan Pengacara Habib Rizieq Hadiri Ijtimak Ulama yang Dukung Sandiaga Jadi Capres 2024

        Terungkap, Alasan Pengacara Habib Rizieq Hadiri Ijtimak Ulama yang Dukung Sandiaga Jadi Capres 2024 Kredit Foto: JPNN
        Warta Ekonomi -

        Pengacara Habib Rizieq Shihab, Aziz Yanuar, diketahui hadir dalam Ijtimak Ulama dan Pemuda Islam Indonesia yang mendeklarasikan dukungan untuk Sandiaga Uno sebagai Calon Presiden atau Capres 2024-2029.

        Namun, Aziz Yanuar menegaskan bahwa kehadirannya dalam Ijtimak Ulama tersebut tidak mewakili pihak mana pun, termasuk Habib Rizieq.

        "Tidak mewakili Habib Rizieq Shihab dan FPI," tegas Aziz Yanuar sebagaimana dikutip dari JPNN.com.

        Baca Juga: Orang Dekat Habib Rizieq Ngaku Gak Simpati Sama Andika Perkasa, Latar Belakang Keluarganya Dibongkar

        Alumnus Fakultas Hukum Universitas Pancasila itu mengaku hadir karena diundang dan menghormati undangan dari panitia.

        "Karena diundang, maka saya hormati," tegasnya.

        Aziz Yanuar juga membantah kehadirannya dalam Ijtimak Ulama tersebut sebagai sikap politiknya.

        "Murni (untuk) menghormati yang mengundang," kata Aziz Yanuar.

        Sebelumnya, puluhan ulama mendeklarasikan dukungan untuk Sandiaga Uno sebagai Capres 2024-2029 di kawasan Jakarta Timur, Selasa (9/11/2021).

        Dalam Ijtimak Ulama itu, terlihat juga sosok Ketua Pengurus Pusat Pemuda Dewan Dakwah Dede Rubai Misbahul Alam, Ketua Umum Gerakan Pemuda Islam Indonesia Masri Ikoni, kemudian Aziz Yanuar dan beberapa tokoh lainnya.

        Baca Juga: Gaya Berpakaian Sandiaga Uno saat Berikan Penghargaan Disorot, Ternyata Celana...

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Cahyo Prayogo

        Bagikan Artikel: