Aksi Bela Islam, PA 212 Hingga Emak-emak Tuntut Menag Yaqut: Menteri Agama Kok Nistakan Agama?!
Sejumlah ibu-ibu atau biasa disebut emak-emak juga tampak ikut dalam aksi unjuk rasa bertajuk Aksi Bela Islam di depan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) RI, Jakarta Pusat pada Jumat (4/3/2022). Mereka datang dengan berbagai macam atribut bertuliskan kalimat protes terhadap Menag Yaqut Cholil Qoumas.
Baca Juga: Kalau Terus Menerus Ditolak, Kasus Menag Yaqut Bisa Jadi...
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, tampak emak-emak juga banyak ikut serta dalam aksi di depan Kantor Menag Yaqut. Menariknya, mereka tampak membentangkan sejumlah atribut spanduk bertuliskan kalimat protes.
'MENTERI AGAMA KOK NISTAKAN AGAMA?!' tulis kalimat dalam spanduk yang dibentangkan oleh emak-emak yang berdemo.
Tak hanya itu ada pula spanduk bertuliskan kalimat protes, 'ISLAM AGAMA SEJUK KOK MAU DIOBOK-OBOK?!'
Selain membentangkan spanduk, para emak-emak juga terdengar mempekikkan kalimat takbir dengan keras.
"Takbir! Allahuakbar Allahuakbar," pekik massa.
Sejumlah 2.756 pasukan gabungan dari TNI-Polri dikerahkan untuk pengamanan aksi demonstrasi di depan kantor Kementerian Agama, Jakarta Pusat, Jumat (4/3/2022).
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan, dari 2.756 personel tiga satuan setingkat kompi/SSK di antaranya personel TNI.
"Polda Metro Jaya sudah mengantisipasi untuk kegiatan hari ini dengan melibatkan personel pengamanan sebanyak 2.756. Termasuk dari unsur TNI juga ada tiga SSK yang akan kami libatkan," kata Zulpan di Mapolda Metro Jaya.
Baca Juga: Belum Berakhir! Buntut Analogi Menag Yaqut, Kemenag Digeruduk Massa Aksi Bela Islam!
Zulpan juga mengimbau kepada massa aksi unjuk rasa untuk mentaati protokol kesehatan. Mengingat kekinian masih dalam masa Pandemi Covid-19.
Adapun sebelumnya, Ketua Umum Persaudaraan Alumni 212 (PA 212) Slamet Maarif menegaskan bahwa pihaknya akan menggelar aksi unjuk rasa bertajuk Aksi Bela Islam di depan Kantor Kementerian Agama (Kemenag), Jakarta, Jumat (4/3/2022) siang ini.
"InsyaAllah aksi hari ini jadi dilakukan," kata Slamet saat dikonfirmasi oleh Suara.com, Jumat pagi.
Slamet menyampaikan, bahwa Aksi Bela Islam ini nantinya diperkirakan akan diikuti oleh ribuan massa. Massa akan berkumpul melakukan aksinya di depan Kantor Menag Yaqut Cholil Qoumas.
"(Estimasi massa yang ikut aksi) ribuan massa," tuturnya.
Jika dilihat dari poster yang tersebar dan diterima oleh awak media tertulis aksi unjuk rasa ini akan digelar pada pukul 13.00 WIB di depan Kantor Kemenag, Jakarta.
Setidaknya ada tiga tuntutan dalam aksi tersebut yakni pertama, penjarakan penoda agama, kedua, mundur dari Menag, dan ketiga, bertaubatlah.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: