Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Serahkan Hewan Kurban, Menkominfo Dorong Sebarkan Nilai Saling Berbagi

        Serahkan Hewan Kurban, Menkominfo Dorong Sebarkan Nilai Saling Berbagi Kredit Foto: Kominfo
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Menjelang peringatan Hari Raya Iduladha, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mengajak para shohibul kurban untuk terus menyampaikan pesan dan nilai-nilai saling berbagi.

        Dia berharap, pesan dan amanat peringatan atas Nabi Ismail oleh Nabi Ibrahim kepada Tuhan yang dilaksanakan ini adalah nilai-nilai yang juga berimplikasi universal. Tidak saja kepada umat muslim, tapi kepada masyarakat dunia dan umat agama lainnya.

        Baca Juga: Presiden Jokowi Sumbang Dua Sapi Kurban untuk DIY

        "Dengan ini saya menyerahkan hewan kurban untuk nantinya dibagikan kepada yang berhak menerima di Hari Raya Iduladha 1443 Hijriah," tuturnya dalam Penyerahan Hewan Kurban di Pelataran Masjid At-Taqwa Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat, Jumat (8/7/2022).

        Menteri Johnny menilai, momentum kurban yang dilakukan keluarga besar Kementerian Kominfo dan ekosistem mitra sudah selayaknya menjadi momentum untuk saling berbagi dengan prinsip kegotongroyongan, subsidiaritas, dan saling membantu.

        "Karena kesempatan untuk berbagi tidak saja bagi yang lapang, tapi juga bagi yang sempit. Semua mempunyai kesempatan berbagi, itu nilai universal, subsidiaritas, saling berbagi," tandasnya.

        Penyelenggaraan dan pelaksanaan kurban di Kementerian Kominfo tahun ini mengalami peningkatan dari sebelumnya dari 11 ekor sapi menjadi 16 ekor sapi dan satu kambing. Menkominfo berharap peningkatan tersebut tidak hanya dilihat dalam jumlah kuantitatif, tetapi juga manifestasi dari peningkatan nilai-nilai religius, semangat berkurban, semangat saling memaafkan, dan saling membantu. 

        "Tadi juga disampaikan bahwa 16 ekor sapi dan satu kambing ini betul-betul sudah mempunyai sertifikat bebas PMK (penyakit mulut dan kuku). Jadi, sapinya, kambingnya sehat dan mudah-mudahan dibagikan dan dinikmati oleh semuanya untuk kesehatan kita semuanya," ujarnya.

        Johnny berharap penyelenggaraan Iduladha 1443 Hijriah dan pembagian hewan kurban di lingkungan Kementerian Kominfo dapat berguna dan bermanfaat bagi yang berhak menerima. Bersama mitra kerja, Johnny menjelaskan, Kementerian Kominfo akan membagikan lebih dari seribu paket hewan kurban.

        "Ini direncanakan untuk dibagikan kepada 1.690 penerima plus shohibul kurbannya, baik beliau sendiri maupun keluarganya. Untuk itu, kita laksanakan dalam 450 paket. Sekaligus saya berharap, ibadah kurban ini tidak saja dilaksanakan secara fisik, tapi juga kepada kita sekalian untuk berani menjadi shohibul kurban dalam karya keseharian kita, di dalam pekerjaan kita sehari-hari," ungkapnya.

        Baca Juga: Sebelum Disembelih, Hewan Kurban Sebaiknya Dikarantina 24 Jam

        Sementara itu, Direktur Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika Ismail menyatakan, pelaksanaan dan rangkaian ibadah kurban dan Hari Raya Iduladha di Kementerian Kominfo dan para mitra merupakan kegiatan rutin setiap tahun.

        Dirjen SDPPI selaku ketua panitia penyelenggaraan hewan kurban dan Hari Raya Iduladha 1443 Hijriah Kementerian Kominfo melaporkan, 16 sapi dan satu kambing itu telah mendapatkan Sertifikat bebas dari Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan seluruhnya dalam keadaan sehat serta layak disembelih.

        "Bapak Menteri, tahun ini kami melaporkan, alhamdulillah hewan-hewan kurban kita sangat sehat dan sudah dicek juga oleh teman-teman. Juga sesuai edaran Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 10 tahun 2022 tentang Panduan Penyelenggaraan Shalat Hari Raya Iduladha tahun 1443 ini akan disembelih pada hari tasyrik dan diutamakan di rumah pemotongan hewan," ujarnya.

        Penyembelihan hewan kurban akan dilaksanakan pada hari Senin (11/07/2022) di Rumah Potong Hewan Ruminansia CV Putri Basuki Bintara, Bekasi. Dari total 1.690 orang yang berhak menerima, akan disiapkan dalam 450 paket itu dibagikan di daerah Jonggol, Bekasi, dan Karawang. 

        "Adapun rincian dari sapi 16 itu yang pertama dari Pak Menteri sendiri yang hari ini dibawakan untuk diserahkan secara simbolik berjenis limosin muda, lebih besar sekali. Alhamdulillah, kami ucapkan terima kasih. Kemudian dari Sekretariat Jenderal 2 ekor, Ditjen SDPPI 2 ekor, Ditjen PPI 1 ekor, Ditjen IKP 1 ekor, Ditjen Aptika 1 ekor, Balitbang SDM 1 ekor, dan dari BAKTI Kominfo 1 ekor," jelas Dirjen Ismail.

        Dirjen SDPPI Kementerian Kominfo menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada mitra kerja yang turut berpartisipasi. Rinciannya masing-masing, antara lain, Telkom Indonesia satu ekor sapi, Telkomsel satu ekor, GoTo 1 ekor, Bank Syariah Indonesia satu ekor, serta iForte dua ekor.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Rena Laila Wuri
        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Bagikan Artikel: