Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Pertajam Lini Depan, Manchester United Lirik Sasa Kalajdzic

        Pertajam Lini Depan, Manchester United Lirik Sasa Kalajdzic Kredit Foto: Istimewa
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Lini depan menjadi salah satu kelemahann Manchester United (MU) musim lalu. Klub Liga Inggris itu dikabarkan tertarik mendatangkan striker Sasa Kalajdzic.

        Kalajdzic saat ini bermain di Stuttgart. Pemain berusia 25 tahun itu melewatkan sebagian besar musim lalu karena cedera. Tetapi ia masih mampu mencetak enam gol dalam 15 pertandingan.

        West Ham, Brighton & Hove Albion dan Southampton juga dilaporkan tertarik pada pemain internasional Austria itu. Kontrak Kalajdzic akan berakhir pada 2023, yang berarti biaya transfernya akan berkisar di sekitar 25 juta euro.

        Baca Juga: Erik ten Hag Bantah Bakal Jual Cristiano Ronaldo

        Sebelumnya pelatih MU Erik ten Haag mengatakan Cristiano Roanldo tidak akan dijual. Ia tetap ngotot mempertahankan mantan penyerang Juventus tersebut. Mantan pelatih Ajax Amsterdam itu menyebut Ronaldo merupakan pemain yang masuk dalam pada musim depan.

        “Kami berencana dengan Cristiano Ronaldo untuk musim ini. Itu saja. Saya tak sabar untuk bekerja dengannya. Cristiano tidak untuk dijual. Dia ada dalam rencana kami. Kami ingin sukses bersama,”tegas Ten Hag.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Boyke P. Siregar

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: