Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Eks Politisi Demokrat Ferdinand Hutahaean Resmi Gabung ke Gerindra: Saya Yakin Sosok Prabowo...

        Eks Politisi Demokrat Ferdinand Hutahaean Resmi Gabung ke Gerindra: Saya Yakin Sosok Prabowo... Kredit Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Eks Politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean, mengakui dirinya telah menjadi bagian dari Partai Gerindra sejak bulan Januari. Dia mengeklaim, Partai Gerindra memiliki platform perjuangan yang semisi dengan dirinya.

        Ferdinand juga mengaku yakin dengan sosok Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Ia menilai Prabowo memiliki kapasitas dalam membentengi NKRI.

        Baca Juga: Anies Baswedan Disebut-sebut Punya Utang Rp50 Miliar ke Sandiaga Uno, Respons Gerindra: Kalau Itu...

        "Saya telah gabung Gerindra sejak Januari 2023. Saya memiliki Gerindra sebagai labuhan politik untuk berjuang jaga bangsa ke depan," kata Ferdinand saat ditemui wartawan di Kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta, Senin (6/2/2023).

        "Saya meyakini, sosok Prabowo masih sosok yang dapat dipercaya untuk jadi benteng NKRI, menjaga bangsa dan menjaga Pancasila," tambahnya.

        Ferdinand menegaskan, hal utama yang melatarbelakanginya untuk memutuskan bergabung dengan Gerindra adalah sosok nasionalisme dan jiwa patriotisme Prabowo Subianto. Dia tidak meragukan sosok tersebut untuk menjaga bangsa.

        "Saya yakini sosok yang nasionalisme dan patriotisme, tidak akan kita ragukan sedikit pun buat jaga bangsa ini," jelasnya.

        Baca Juga: Gerindra Tak Permasalahkan Perjanjian Anies Baswedan dengan Sandiaga Uno: Ini Lebih ke Perjanjian Moral

        Kendati begitu, Ferdinand juga mengakui belum mendapatkan jabatan paska bergabung dengan jajaran DPP. Meski begitu, dia menegaskan telah resmi menjadi kader Partai Gerindra.

        "Saya saat ini secara resmi telah jadi kader Gerindra," katanya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Andi Hidayat
        Editor: Ayu Almas

        Bagikan Artikel: