Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Prabowo Subianto Ungkap Isi Obrolan Terbarunya dengan Muhaimin Iskandar, Tak Jauh dari Rencana Koalisi Besar

        Prabowo Subianto Ungkap Isi Obrolan Terbarunya dengan Muhaimin Iskandar, Tak Jauh dari Rencana Koalisi Besar Kredit Foto: Antara/ANTARA FOTO/M RISYAL HIDAYAT
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, mengutarakan hasil pertemuan dengan para ketua umum partai politik kepada koleganya yang juga Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, Senin (10/4/2023).

        "Saya ceritakan perkembangan yang saya alami, diskusi dengan tokoh parpol lainnya. Beliau (Cak Imin) juga demikian, bertukar pandangan," kata Prabowo di kediamannya, Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan.

        Menurut Prabowo, pertemuannya dengan para ketum parpol beberapa waktu lalu membuat arah Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) semakin padu menatap kontestasi Pilpres 2024. 

        Baca Juga: Sandiaga Uno Dikabarkan Hengkang dari Gerindra, Prabowo Subianto: Mungkin Kalian Saja yang Mengarang...

        "Kita terus dalam komitmen kita, kesepakatan kita masing-masing. Jadi kita akan teliti dengan tenang dan dengan seksama, kita akan lakukan komunikasi politik dengan semua pihak. Itu tugas kita," jelasnya. 

        Menanggapi pertemuan Prabowo dengan sejumlah tokoh parpol beberapa waktu lalu, Cak Imin mengaku optimistis dengan wacana koalisi besar untuk meneruskan pembangunan pemerintahan Presiden Joko Widodo. 

        "Kita sambut baik semua partai untuk bisa bersama menjadi bagian dari upaya kita karena koalisi besar semakin banyak, semakin bagus. Tinggal kita ingin memastikan kesungguhan dan kebersamaan," katanya.

        Menurut Cak Imin, dirinya sangat antusias dengan wacana pembentukan koalisi besar. Pasalnya, dalam melanjutkan pembangunan pasca-Presiden Joko Widodo dibutuhkan tenaga dan pikiran lebih banyak demi menatap Indonesia yang semakin bersinar. 

        "Tambah pasukan, tambah kekuatan lebih baik," katanya. 

        Kendati demikian, baik Prabowo dan Cak Imin sama-sama belum mengutarakan kandidat capres dan cawapres yang diusung untuk 2024. Menurut keduanya KIR bakal mengumumkan kandidat pasangan capres pada saat pendaftaran dibuka oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). 

        Baca Juga: PDIP Buka Peluang Gabung Koalisi Besar Asal Dapat Jatah Capres, Begini Jawaban Tegas Prabowo Subianto, Simak!

        "Itu nanti diujung kita bahas. Sampai hari ini enggak ada misal-misal, yang penting proses saja berlangsung. Pendaftaran kan masih lama," ujar Cak Imin. 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

        Bagikan Artikel: