Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Blak-blakan! Sandiaga Uno Ungkap Alasan Sesungguhnya Hengkang dari Gerindra

        Blak-blakan! Sandiaga Uno Ungkap Alasan Sesungguhnya Hengkang dari Gerindra Kredit Foto: Andi Hidayat
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno akhirnya mengungkap alasan dirinya hengkang dari partai yang telah membesarkan namanya, Partai Gerindra. 

        Hal ini diungkap Sandi saat diwawancarai di channel youtube Total Politik, Selasa (02/05/23).

        Sebelumnya diketahui, Sandi memang memutuskan hengkang dari Gerindra. Keputusan ini dibuatnya jelang Pilpres 2024, membuat banyak orang bertanya-tanya. 

        “Bahwa hampir satu dekade saya bertugas di partai Gerindra, saya telah diberikan kesempatan, saya mengucapkan terima kasih dan dari lubuk hati yang paling dalam memohon maaf pasti ada kekhilafan dan kealpaan,” kata Sandi.

        Baca Juga: Rocky Gerung Ungkap Sandiaga Uno Tak Peduli Soal Menang Kalah: Kalau Dipasangkan dengan Ganjar, Sahamnya Langsung Meningkat!

        “Jadi menurut saya itu adalah bab yang telah kita lalui bersama dan bagi saya itu kenangan indah, kenangan terindah dan tidak ada hal-hal negatif yang perlu kita kita angkat,” ungkapnya.

        Ia juga mengungkap sudah mencurahkan isi hatinya melalui surat pengunduran diri yang diberikan ke Prabowo. 

        “Seminggu pas setelah disampaikan, yang saya dengar sudah diserahkan (surat pengunduran diri) ke Pak Prabowo,” kata Sandiaga.

        “Tapi Apakah itu akan dijawab atau tidak, ya tentunya merupakan produktif dari bapak ketua dewan Pembina ketua umum DPP Gerindra dan di situ saya menyampaikan isi hati saya,” jelas dia.

        “Jadi menurut saya itu adalah bab yang telah kita lalui bersama dan bagi saya itu kenangan indah, kenangan terindah dan tidak ada hal-hal negatif yang perlu kita kita angkat,” tambahnya.

        Baca Juga: Masih Jauh dari Angan Jadi Cawapresnya Ganjar Pranowo, Elite PPP Ungkap Sandiaga Uno Belum Resmi Jadi Kader

        “Saya juga merasa bahwa kebersamaan selama satu dekade ini sudah memberikan kebermanfaatan yang luar biasa. Dan mudah-mudahan ini menjadi bekal kita dan siapa tahu pada suatu saat ada kesempatan bekerja sama kembali,” jelasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Sabrina Mulia Rhamadanty
        Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

        Bagikan Artikel: