Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Desak Anies Tanpa Barrier, Anies Baswedan: Inikan Kontras dengan Pelarangan...

        Desak Anies Tanpa Barrier, Anies Baswedan: Inikan Kontras dengan Pelarangan... Kredit Foto: Laras Devi Rachmawati
        Warta Ekonomi, Yogyakarta -

        Calon Presiden Koalisi Perubahan, Anies Baswedan buka suara terkait dengan kehadiran program dari Desak Anies. Ia mengatakan, program ini  bersifat sangat kontras dengan pelarangan kebebasan berpendapat.

        Anies mengatakan penyampaian pesan secara terbuka tanpa paksaan ataupun intervensi merupakan bagian dari demokrasi.

        Baca Juga: Pendidikan Tiada Arah Jelas, Anies: Ganti Menteri, Ganti Kurikulum

        "Intinya Desak Anies adalah kebebasan untuk berdialog, kebebasan untuk menyampakan pendapat. Ini kan kontras dengan pelarangan, justru inilah pesan yang ingin dibawa," kata Anies pada wartawan di Rocket Convention Hall, Yogyakarta, Selasa (23/1). 

        Ia mengatakan konsep Desak Anies sendiri sejalan dengan hal yang dari awal terus digaungkan pihaknya yaitu kebebasan dalam berpendapat. 

        "Kami dari awal menegaskan akan mengembalikan kebebasan berbicara dengan mengkoreksi aturan-aturan yang bisa menghambat," seru Anies. 

        Anies mengatakan, gelaran acara ini dihadirkan sebagai sebuah langkah dan wujud keseriusannya membuka kembali ruang berpendapat di Indonesia.

        Baca Juga: Munculnya Copycat Desak Anies, Begini Tanggapan Anies Baswedan

        "Nah, sebelum kami mendapatkan kewenangan, cara kami mengkoreksi adalah dengan membuat ruang untuk orang bisa bertukar pikiran, mengungkapkan pandangannya dan mencapaikan apa yang menjadi aspirasinya," tandas Anies.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Aldi Ginastiar

        Bagikan Artikel: