Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Usai Memerah, IHSG Langsung Terbang ke Posisi Tertingginya pada Penutupan Perdagangan Hari Ini

        Usai Memerah, IHSG Langsung Terbang ke Posisi Tertingginya pada Penutupan Perdagangan Hari Ini Kredit Foto: Antara/Reno Esnir
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terpantau berpindah ke zona hijau pada penutupan perdagangan Senin, 25 Maret 2024. Berdasarkan data RTI Business, indeks Indonesia itu menguat 0,38% dan mendapat tambahan 27,60 poin sehingga posisinya langsung terbang ke level 7.377,76.

        Meski begitu, pergerakan saham pada akhir perdagangan hari ini masih terus didominasi oleh tren negatif. Merujuk dari sumber yang sama, ada 334 saham bergerak turun, 247 saham bergerak naik, dan 193 saham stagnan. 

        Baca Juga: Aduh! IHSG Jeda Sesi Pertama Makin Ambles ke Level 7.325,59

        Perlu diketahui bahwa pada perdagangan pagi dan jeda siang tadi, IHSG terus berada di zona merah dan menempati titik terendahnya pada level 7.316,92. Sementara posisi IHSG sore ini merupakan titik tertinggi sepanjang perdagangan hari ini berlangsung. 

        Sampai akhir perdagangan, IHSG tercatat telah memperjualbelikan 15,34 miliar lembar saham dengan frekuensi sebanyak 988.212 kali. Adapun nilai transaksi yang berhasil dibukukan mencapai Rp11,38 triliun. 

        Baca Juga: Laba Bersih Tembus Rp3,5 Triliun, Bank Danamon Siap Bagi Dividen ke Pemegang Sahamnya

        Sebagai informasi tambahan, empat bursa Asia kompak mencetak rapor merah sore ini. Nikkei merosot (-1,16%), Hang Seng melandai (-0,16%), Shanghai menyusut (-0,71%), dan Straits Times menukik (-0,62%). 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Belinda Safitri
        Editor: Belinda Safitri

        Bagikan Artikel: