Layanan Digital Melonjak, BSI Catat Volume Transaksi Hingga Rp145,1 di Maret 2024
PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), mencatat pertumbuhan pengguna BSI Mobile di kuartal I-2024. Pertumbuhan itu dinilai sebagai bagian dari komitmen BSI untuk memacu pelayanan dalam memudahkan nasabah memperoleh layanan perbankan syariah secara digital.
Hingga Maret 2024, pengguna BSI Mobile melonjak 29,35% secara tahunan (yoy) menjadi 6,70 juta orang. Di sisi lain, BSI mobile juga mencatat jumlah transaksi sebesar 118,5 Juta dengan volume tranaksi mencapai Rp145,1 Triliun.
Sementara jumlah nasabah baru BSI yang membuka rekening secara online, terus bertumbuh mencapai 93,6% hingga Maret 2024. Begitu juga dengan Merchant QRIS, hingga Maret 2024 jumlahnya mencapai 320 ribu, atau naik 80,84%, dengan jumlah transaksi mencapai 5,85 juta senilai Rp551 miliar.
Baca Juga: Tumbuh Positif, BSI Makin Siap Dorong Pembiayaan Kendaraan Listrik
Direktur Utama BSI, Hery Gunardi menuturkan, pihaknya juga terus berupaya menjagkau seluruh segmen masyarakat melalui BSI Agen di daerah yang sulit mendapat layanan perbankan sekaligus pemberdayaan ekonomi mikro.
Hingga Maret 2024, kata Hery, jumlah BSI agen mencapai 91 ribu dengan total 5,7 juta transaksi dan volume sebesar Rp13,2 triliun. Di sisi lain, BSI juga mendorong green activity dengan menyediakan 50 titik mesin Reverse Vending Machine (RVM) di seluruh Indonesia.
“Salah satu implementasi aktifitas ini adalah penyediaan 50 titik mesin RVM (Reverse Vending Machine) di seluruh Indonesia, yang saat ini berdampak pada pengurangan emisi karbon sebanyak 147,9 ton CO2eq dan mendaur ulang plastik 27,9 Ton limbah plastik,” kata Hery dalam konferensi persnya yang digelar secara virtual, Selasa (30/4/2024).
Baca Juga: BSI Targetkan Pembiayaan Emas Tumbuh 30%
Sementara itu, BSI juga telah membukukan kinerja positifnya di tengah tantangan dan kondisi ekonomi global yang fluktuatif dengan mencetak laba bersih Rp1,71 triliun pada kuarta I-2024.
“Alhamdulillah, di tengah kondisi perekonomian global yang penuh ketidakpastian, BSI kembali membuktikan diri mampu mencetak kinerja yang impresif,” jelasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Andi Hidayat
Editor: Fajar Sulaiman