Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Heboh Jokowi Bawa Artis ke IKN, Ternyata Ada Pihak yang Tak Mungkin Diajak ke Sana

        Heboh Jokowi Bawa Artis ke IKN, Ternyata Ada Pihak yang Tak Mungkin Diajak ke Sana Kredit Foto: Instagram/irwansyah_15
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Juru Bicara (Jubir) Partai Garuda Teddy Gusnaidi menilai tidak ada kesalahan maupun pelanggaran dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) membawa sejumlah artis ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur.

        Karena menurut Teddy, tidak mungkin Jokowi mengajak para pembenci serta kaum radikalis ke IKN, yang bisa jadi keberadaannya malah merugikan dengan perilaku yang tidak sesuai norma.

        Baca Juga: Meski Jadi Cawagub Ahmad Luthfi, Kaesang Bakal Berakhir Jadi Gubernur Jateng, Kok Bisa?

        "Apa salahnya dan dimana pelanggarannya ketika Presiden mengajak para artis ke IKN? Kan gak mungkin Presiden mengajak para pembenci dan kaum radikalis ke IKN. Yang ada malah mengutil disana..," ucapnya, dikutip dari akun X pribadinya, Rabu (31/7).

        Untuk diketahui, pada Minggu (28/7/2024), Presiden Jokowi membawa sejumlah influencer atau artis ke IKN, yaitu Nagita Slavina, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Irwansyah dan Zaskia Sungkar, Ferry Maryadi, Omesh dan Dian Ayu, Gading Marten dan Poppy Sovia.

        Jokowi bersama artis ke IKN bertujuan untuk meresmikan Jembatan Pulau Balang dan meninjau pembangunan jalan tol.

        Presiden Jokowi siap meresmikan jembatan Pulau Balang dan meninjau pembangunan jalan tol pada kunjungan kerja pertama.

        "Besok Bapak Presiden akan melakukan kunjungan kerja ke IKN, antara lain beliau akan melakukan peresmian Jembatan Pulau Balang Bentang Panjang dan peninjauan jalan tol IKN," kata Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, dalam keterangan di Jakarta, Sabtu (27/7), dikutip dari Suara.

        Selain itu, Jokowi juga, kata Yusuf, akan meninjau pembangunan Kantor Presiden di Istana Kepresidenan.

        "Bapak Jokowi juga akan melakukan peninjauan lainnya termasuk pengecekan kesiapan tempat upacara HUT RI dan sarana serta prasarana pendukung lainnya," jelasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
        Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya

        Bagikan Artikel: