Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Pembangunan Infrastruktur Diprediksi Melejit di Era Prabowo

        Pembangunan Infrastruktur Diprediksi Melejit di Era Prabowo Kredit Foto: PLN
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Direktur Utama PT PLN (Persero), Darmawan Prasodjo, menyatakan keyakinannya bahwa pembangunan infrastruktur di Indonesia akan terus berlanjut dan bahkan dipercepat di bawah kepemimpinan Presiden terpilih, Prabowo Subianto. Hal ini disampaikan Darmawan dalam pidatonya di acara CEO Forum 2024, yang digelar di Istana Garuda, Ibu Kota Nusantara (IKN), pada Jumat (11/10).

        Darmawan menegaskan bahwa pembangunan infrastruktur seperti jalan tol, bandara, dan pelabuhan selama satu dekade terakhir telah menjadi fondasi bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia. "Pembangunan infrastruktur jalan tol, jalan nasional, bandara, pelabuhan di seantero Indonesia kini mulai berbuah manis dan mampu menumbuhkan titik-titik pertumbuhan ekonomi baru di seantero Indonesia," ujarnya.

        Baca Juga: GITET 500 Kv Ampel New Beroperasi, PLN Pastikan Sistem Kelistrikan di Jawa Semakin Kuat

        Ia menggarisbawahi bagaimana pembangunan tol di kawasan Sumatra menjadi contoh nyata keberhasilan tersebut. "Sebagai contoh, pertumbuhan listrik tertinggi ada di kanan-kiri tol Bakauheni, Terbanggi Besar, Kayu Agung, sampai ke Palembang," jelas Darmawan.

        Darmawan juga menyatakan keyakinannya bahwa Presiden terpilih Prabowo Subianto akan memperkuat dan mempercepat pencapaian yang telah dimulai di era pemerintahan Presiden Joko Widodo.

        Baca Juga: PLN Grup Sinergi Percepat Infrastruktur Gasifikasi Pembangkit, Upaya Akselerasi Transisi Energi

        "Di bawah kepemimpinan beliau (Prabowo), kita yakin beliau bukan hanya akan melanjutkan pembangunan yang sudah berjalan di era Bapak Jokowi, tetapi juga akan mempercepat dan memperkuatnya," tegas Darmawan.

        Menutup sambutannya, Darmawan mengajak seluruh pelaku bisnis di Indonesia untuk tetap sejalan dengan visi pemerintah baru dalam mewujudkan cita-cita pembangunan nasional. "Teman-teman semua, para CEO, mari kita selaraskan derap langkah kita untuk meneruskan pembangunan Bapak Jokowi dan mewujudkan mimpi Bapak Prabowo untuk Indonesia," ajaknya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: