WE Online, Jakarta-Javier "Chicarito" Hernandez menyumbang satu gol kemenangan 3-0 Meksiko atas Kanada pada Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Utara dan Tengah (Concacaf) di Stadion BC, Vancouver, Kanada, Sabtu waktu Indonesia.?
Chicarito, mantan pemain Manchester United yang kini membela Bayer Leverkusen, membobol gawang Kanada lewat sundulan setelah menerima bola umpan silang Miguel Layun pada menit 31.?
Chicarito pun berperan dalam terciptanya gol kedua Meksiko yang diceploskan Hirving Lozano menggunakan sepakan kaki kanan pada menit 39. Skor 2-0 menutup babak pertama.?
Umpan Jes?s Molina yang disambut sepakan keras kaki kanan Manuel Corona pada menit 73 menutup kemenangan 3-0 Meksiko atas Kanada.?
Kemenangan ini membuat Meksiko tidak terkalahkan dalam tiga pertandingan kualifikasi dan menduduki posisi puncak grup A zona Concacaf dengan sembilan poin.?
Di sisi lain, Kanada berada di peringkat kedua dengan perolehan empat poin. Meksiko dan Kanada akan kembali bertanding laga kualifikasi pada 30 Maret 2016, demikian ESPN.?
Susunan pemain:
Kanada: Milan Borjan, Dejan Jakovic, Doneil Henry, Adam Straith, Marcel De Jong, De Guzman (Samuel Piette), Will Johnson, Hoilett (Akindele), Tosaint Ricketts (Arfield), Hutchinson, Larin
?Meksiko: Talavera, Miguel Lay?n, Diego Reyes, H?ctor Moreno, Aguilar, Rafael M?rquez (Jesus Molina), H?ctor Herrera, Guardado, Jesus Corona, Javier Hern?ndez (Aquino), Hirving Lozano. (Ant)
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Annisa Nurfitri