Badan Narkotika Nasional (BNN) telah menerima sampel urine pasangan calon peserta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang diterima BNN daerah dari Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD).
"Sampai siang ini, sudah ada empat BNN daerah yang menerima sampel urine, yaitu Sumsel, Jambi, Banten, dan Kalsel," kata Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabag Humas) BNN Kombes Pol Slamet Pribadi dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Sabtu (24/9/2016).
Untuk Jakarta tes narkotika terhadap para kandidat akan dilakukan di Gedung BNN, kawasan Cawang, Jakarta Timur, Minggu (25/9) pukul 08.00 WIB.
"Kami sediakan waktu mulai jam 08.00 di Laboratorium BNN. Tes meliputi urine dan rambut," kata Slamet.
Kecuali di Jakarta, BNN di semua daerah yang menyelenggarakan pilkada serentak 2017 pada prinsipnya hanya menerima sampel urine dan rambut dari KPU setempat.
Ada 101 daerah yang menggelar pilkada 2017, dengan 153 pasangan calon. Ant.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Leli Nurhidayah
Tag Terkait:
Advertisement