Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Penjualan Ford Turun 11,7 Persen pada Oktober

Penjualan Ford Turun 11,7 Persen pada Oktober Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Produsen mobil AS Ford Motor Co melaporkan penurunan penjualan sebesar 11,7 persen selama bulan Oktober 2016 di Amerika Serikat. Penurunan penjualan diakibatkan merosotnya permintaan atas produk seperti Ford Mustang dan Ford Fusion sedan.?

Mengutip?Reuters?di Jakarta, Minggu (6/11/2016), penjualan Ford di AS tercatat sebanyak 188.813 unit kendaraan di bulan Oktober 2016, turun dari 213.938 unit di periode yang sama tahun lalu.

Produsen otomotif terbesar kedua di AS tersebut meleset dari prediksi Autodata Corp yang memperkirakan penjualan Ford di bulan Oktober akan mencapai 208.259 unit kendaraan. Autodata, adalah badan industri yang melacak pengiriman kendaraan baru.?

Sementara itu, secara keseluruhan penjualan mobil di AS turun 5,8 persen menjadi 1.372.320 unit pada bulan Oktober. Autodata melaporkan, penjualan pada 10 bulan di tahun ini mencapai 18,02 juta kendaraan.

Ford melaporkan penjualan sehari setelah perusahan-perusahan otomotif AS lainnya.

Kebakaran yang terjadi pada hari Senin di markas produsen otomotif yang berbasis di Detroit tersebut menyebabkan putusnya akses ke pusat data yang digunakan perusahaan dan dealer untuk melaporkan dan melacak penjualan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Gregor Samsa
Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: