Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

HPN 2017, Aher Imbau Insan Pers Jabar Lawan Berita Hoax

HPN 2017, Aher Imbau Insan Pers Jabar Lawan Berita Hoax Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Bandung -

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengapresiasi Hari Pers Nasional (HPN) 2017 seraya meminta insan pers meneguhkan fungsinya terutama melawan berita bohong (hoax).

Heryawan menilai tidak ada kemajuan tanpa media massa. Ia mengakui jurnalis dan media massa bisa memasifkan banyak hal dengan satu pemberitaan yang dilakukan.

"Sejalan dengan arahan pusat, tugas media massa makin berat dalam mengawal jalannya kehidupan berbangsa bernegara karena media diharapkan bisa membantu memberikan informasi dan pendidikan kepada publik atas informasi yang valid terutama untuk melawan hoax ini," katanya kepada wartawan di Bandung, Kamis (9/2/2017).

Menurutnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar mendorong pers Jawa Barat untuk dapat hadir memberikan informasi yang akurat, berimbang, dan menjadi garda terdepan pengawal pembangunan serta pemersatu bangsa.

"Marilah kita hadirkan pers yang makin teguh, yang hadir dengan fakta media. Karena jika fakta sudah hadir, lakukan proses jurnalistik yang sesuai seperti cover both sides sehingga pemberitaan seimbang dan bermanfaat," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: